Bisa Terjadi Lawan kotak kosong, Demokrat Ajukan Nama Wardan -Su Untuk Maju di Pilkada Inhil 2018

Jumat, 20 Oktober 2017

bualbual.com, Bakal Calon Bupati Inhil petahana, HM. Wardan, resmi menerima surat rekomendasi dari DPP Partai Demokrat maju pada pemilihan kepala daerah tahun 2018 di Kabupaten Indragiri Hilir. Penyerahan surat rekomendasi dilakukan Sekretaris Jendral DPP Demokrat Hinca Panjaitan didampingi Wakil Sekjen Partai Demokrat Ir Andi Timo Pangerang, Wakil Ketua Komisi Pemenangan Pemilu (KPP) DPP-PD Ahdi Muqsith Mursalim dan Sekretaris KPP DPP-PD Gana Febrana, 19/10/17 Wardan diberikan waktu untuk mensosialisasikan diri bersama pasangannya Ketua DPD Demokrat Inhil Syamsudin Uti (SU). Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Dr Hinca IP Pandjaitan mengatakan, surat tugas tersebut diberikan kepada HM Wardan dan H Syamsudddin Uti yang akan maju dalam kontestasi Pilkada Kabupaten Inhil 2018. Saat ini, keduanya hampir dipastikan akan melawan "kotak kosong" dalam Pilkada tersebut. Dalam perpolitikan di Inhil, kedua figur ini dinilai adalah tokoh-tokoh terkuat. Otomatis ketika keduanya berpasangan maka kebanyakan tokoh Inhil lainnya segera mengundurkan diri. Apalagi nyaris tidak ada partai yang mau mencalonkan figur lain untuk menghadapi kedua putra terbaik Inhil tersebut dalam Pilkada 2018. Sekjen Demokrat mengharapkan HM Wardan dan Syamsuddin Uti tidak merasa bahwa pertarungan telah selesai. Keduanya harus tetap meningkatkan konsolidasi dan komunikasi dengan partai pendukung karena politik dinamis. "Hanya Tuhan Yang Maha Kuasa bisa memastikan apa yang terjadi pada Pilkada Inhil 2018," katanya. Hadir dalam acara serah terima surat tugas tersebut Anggota DPRD Riau H Agus Triansyah SE MH (yang juga putra H Syamsuddin Uti) serta para pimpinan DPC-PD Inhil. (rul/PRC)