Anggota DPRD Riau "SA" Digerebek Oleh Warga, Istri dan Anaknya, Heboh di Dunia Maya

Jumat, 06 April 2018

BUALBUAL.com, Penggrebekan anggota DPRD Riau berinisial SA Tak hanya menggegerkan warga Jalan Sukamulya, Tangerang Tengah Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, tapi kini juga heboh du dunia maya. Videonya sejak kemarin sudah nongol di Youtube. Sampai pagi ini, Jumat (6/4/18) sudah hampir 500 pemirsanya. Penggerebekan yang terjadi, Rabu (4/4/18) malam tersebut, saat SA saat itu disebut-sebut sedang berada di rumah megah berwarna putih dikelilingi pagar tembok sedang bersama seorang perempuan yang disebut-sebut istri sebagai muda yang dinikahinya. Warga yang merasa tak nyaman dengan keberadaan pria dan wanita yang tak jelas hubungannya tersebut, lantas melakukan penggerebekan. Selain, Ketua RW, tokoh masyarakat dan pemuda setempat, istri sah dari SA beserta anak dan keluarganya juga ikut dalam penggrebekan tersebut, meski wakil rakyat yang diketahui dari Partai Hanura itu sudah tidak ada lagi ditempat pada malam itu. "Benar, penggrebekan itu tidak hanya warga. Istri, anak dan keluarganya juga ikut," kata Ketua RW 09 Tengkerang Tengah, Suherman yang juga kebetulan ikut dalam penggrebekan itu, Kamis, (5/4/18). Menurut Suherman, sebelum penggrebekan itu dilakukan, dua minggu lalu istri SA pernah menjumpainya dan meminta bantuan menyelidiki apakah rumah megah berwarna putih yang ada di Sukamulya tersebut suaminya yang menurutnya adalah anggota dewan tersebut tinggal di sana bersama seorang perempuan yang disebut-sebut sudah dinikahinya. Istri sah dari SA juga banyak bercerita soal rumah tangganya. Kemudian kemarin malam istrinya lalu menelpon meminta bantuan untuk menggrebek rumah megah yang baru dibangun tersebut. Namun rencana itu tidak jadi, lantaran mobil Mazda berwarna hitam yang biasanya dipakai SA tidak ada ditempat. Lalu kemudian sekitar pukul 22.00 WIB sempat terlihat mobil dimaksud, terparkir di rumah tersebut. Istri, anak dan keluarganya yang sudah siap mempergoki SA dengan seorang perempuan tersebut bersiap mendatanginya. Hanya saja, mobil dimaksud sudah keburu menghilang. SA yang dikabarkan sudah sempat masuk ke rumah, juga tidak ada ditempat. Istri SA sendiri yang malam itu belum puas karena tak menemukan suaminya, lalu membuat laporan ke Polsek Bukitraya, perihal kelakuan suaminya tersebut. SA sendiri dikabarkan malam itu juga telah menelpon salah seorang tokoh masyarakat setempat, agar membubarkan kerumunan warga yang mendatangi rumah megah berwarna putih tersebut. "Kita prinsipnya membantu saja, kebetulan istrinyakan meminta tolong. Kalau pun benar ada istri mudanya di rumah itu, kita ingin lihat mana surat nikahnya. Ini wilayah RW 09 tentu kita tak ingin ada kejadian tak diinginkan," ujar Suherman.*** (riauterkini.com)