Apa Saja Masukan Anies? Sandiaga Minta Petuah Jelang Debat Cawapres

Kamis, 28 Februari 2019

BUALBUAL.com, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan mantan cawagubnya, Sandiaga Uno kemarin (Rabu, 27/2) telah bertemu. Saat disinggung tentang pertemuannya dengan calon presiden nomor urut 02 itu, Anies berdalil hanya berbincang-bincang. "Iya, ngobrol saja," ujar Anies di Balaikota DKI Jakarta, Kamis (28/2).
Anies memastikan tidak ada menyinggung soal wakil gubernur DKI yang hingga kini masih lowong. Sandi menemuinya untuk meminta masukan seputar isu pendidikan yang menjadi tema debat cawapres pada Minggu (17/3) mendatang. "Ya pendidikan lah. Enggak-enggak ada, dia mau debat dia tanya soal kebijakan-kebijakan pendidikan apa yang perlu menjadi perhatian," ucap Anies. Namun mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu menolak menjelaskan masukan apa saja yang diberikan kepada Sandiaga. "Masak diomongi di sini (pembicaraanya) gimana gitu," tutup Anies. Pembahasan dalam pertemuan kemarin juga sebelumnya disampaikan Sandiaga saat ditemui di Media Center BPN, Jakarta. "Tadi siang saya sempat diskusi dan makan siang dengan Pak Anies. Dan Pak Anies juga menyampaikan pokok-pokok pikirannya karena waktu kita di DKI sama-sama berjuang, beliau juga menteri pendidikan," ujar Sandiaga.
Sumber: RMOL.co