Bersinergi dalam Penegakan Hukum, Kapolsek Kemuning Sambut Kunjungan Silaturrahmi Pengurus DPC PERADI SAI Indragiri Raya

Sabtu, 03 Desember 2022

BUALBUAL.com - Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Kemuning, Polres Indragiri Hilir, Polda Riau Kompol Teguh Wiyono SH MH menerima kunjungan silaturahmi pengurus Dewan Pengurus Cabang Perhimpunan Advokat Indonesia Suara Advokat Indonesia (DPC PERADI SAI) Indragiri Raya, Sabtu (3/12/2022).

Kunjungan silaturahmi pengurus DPC DPC PERADI SAI Indragiri Raya ini dipimpin Sekretaris Maryanto SH didampingi Syapriansyah SH dan Adi Indria Putra SHI ini diterima langsung oleh Kapolsek Kemuning KOMPOL Teguh Wiyono SH MH di Mapolsek Kemuning, Jalan Lintas Timur KM 293, Selensen, Kemuning.

Menyambut kedatangan DPC DPC PERADI SAI Indragiri Raya, KOMPOL Teguh Wiyono SH MH mengucapkan terima kasih sudah berkunjung ke Polsek Kemuning dengan harapan bisa mempererat tali silaturahmi dan bersinergi dalam proses penegakan hukum memberikan pelayanan kepada warga Kecamatan Kemuning, khususnya terkait pendampingan hukum.

Dalam kesempatan ini, terjadi diskusi mengenai berbagai hal terkait penegakan hukum dan upaya menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di tengah masyarakat.

"Kami akan selalu membuka pintu komunikasi bagi siapa saja, siap menerima masukan dan kritik dari masyarakat terkait pelayanan Polri. Jika ada hal yang kurang terkait pelayanan kami, agar disampaikan untuk dilakukan evaluasi dan perbaikan kedepan agar lebih baik lagi," harapnya.

Diharapkan, dari kegiatan ini akan terjalin hubungan silaturrahmi dan komunikasi dengan seluruh elemen masyarakat, khususnya DPC PERADI SAI Indragiri Raya.

Dalam pertemuan tersebut, DPC DPC PERADI SAI Indragiri Raya ini dipimpin Sekretaris Maryanto SH menyampaikan, kedatangan adalah untuk silaturahmi dan siap bersinergi dengan Polsek Kemuning dalam memberikan kemudahan akses para pencari keadilan serta mendukung Polsek Kemuning dalam upaya tercipta situasi Kamtibmas yang kondusif.

"Semoga kedepan bisa bersinergi dalam memberikan pelayanan di bidang hukum kepada masyarakat di Kecamatan Kemuning," tegasnya.

Terakhir diharapkan, semoga dengan silaturrahmi ini bisa melancarkan komunikasi sehingga dalam pelayanan Polsek Kemuning lebih baik lagi, demi mendukung proses penegakan hukum yang profesional dan berkeadilan.***