BIN Kepri Kembali Gelar Vaksinasi Massal Bagi Masyarakat Tanjungpinang

Kamis, 12 Agustus 2021

BUALBUAL.com - Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Kepulauan Riau kembali menyelenggarakan kegiatan vaksinasi kepada masyarakat Kota Tanjungpinang, Kamis, (12/8). 

Vaksinasi ini merupakan vaksinasi dosis kedua yang digelar Badan Intelijen Negara Daerah Kepulauan Riau setelah pada Juli lalu menggelar vaksinasi dosis pertama yang disaksikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia secara virtual. 

Vaksinasi bagi pelajar SMP/SMA ini merupakan salah satu bentuk Upaya lembaga yang dipimpin oleh Jenderal Polisi Prof. Dr. Budi Gunawan, SH MSi melalui Kepala Badan Intelijen Daerah Kepri, Brigjen Polisi Dr. R.C Gumay, SIK MSi MH untuk percepatan herd imunity Masyarakat Kepulauan Riau.

Kegiatan vaksinasi ini dilakukan sejak pukul 08.00 WIB kepada 1872 Pelajar, yang terdiri dari dua titik tempat vaksinasi diantaranya 1307 orang bertempat di SMAN 1 Tanjungpinang dan 565 orang bertempat di SMPN 4 Tanjungpinang.

Kepala SMAN 1 Tanjungpinang, Dr. Imam Syafii, M.Si dalam wawancaranya kepada awak media mengatakan bahwa “vaksinasi bagi pelajar di usia 12-17 tahun di SMAN 1 Tanjungpinang diikuti oleh lebih dari 1200 siswa yang sebelumnya melaksanakan vaksinasi di bulan Juli kemaren. Tentunya setelah vaksinasi dosis kedua ini anak-anak kita bertambah sehat dan tetap menjaga protokol kesehatan sehingga mereka tetap bisa beraktivitas.

Kemudian ia menambahkan vaksin yang digunakan untuk pelajar yaitu vaksin jenis Sinovac.

“Vaksin yang digunakan berjenis sinovac, kemudian untuk petugas vaksinator yang di SMAN 1 Tanjungpinang yaitu dari Rumah Sakit Angkatan Laut, Puskesmas Sei Jang, dan Puskesmas Tanjung Unggat,” jelasnya.

Sementara hal senada juga disampaikan oleh Kepala Badan Intelijen Negara Daerah Kepulauan Riau melalui Koordinator Wilayah I Badan Intelijen Daerah Kepulauan Riau (BINDA Kepri), Letkol Drs. Yoyon Subiono MM kepada awak media mengatakan bahwa BINDA Kepri mengadakan vaksinasi di dua titik dan ini merupakan komitmen BINDA Kepri dalam memperkuat Herd Imunity putra-putri Kepulauan Riau.

“Kami Badan Intelijen Daerah Kepulauan Riau menyelenggarakan vaksinasi bagi pelajar Kepulauan Riau yang diselenggarakan di Kota Tanjungpinang di 2 titik yaitu di SMAN 1 Tanjungpinang dan SMPN 4 Tanjungpinang, dan selanjutnya untuk pelajar yang lain akan menyusul divaksinasi secara bertahap,” tutupnya.

Terlihat pelajar sangat antusias mengikuti vaksinasi yang diselenggarakan oleh BINDA Kepulauan Riau. Salah satunya Natasya, Natasya mengakui tidak ada efek signifikan dari vaksinasi dosis pertama sebelumnya.

“Perasaannya biasa aja, saat dosis pertama efeknya hanya mengantuk saja. Untuk Vaksinasi dosis kedua ini persiapannya sarapan dulu dan tidur yang cukup," jelas gadis berkerudung ini.