Buka Dapur Umum, Polsek Tanjungpinang Timur Bagikan 100 Bungkus Nasi Kotak

Kamis, 06 Agustus 2020

Kapolsek Tanjungpinang Timur, AKP Firuddin

BUALBUAL.com - Polsek Tanjungpinang Timur membuka dapur umum untuk masyarakat Kecamatan Tanjungpinang Timur, Rabu (5/8) sore.

Dalam kegiatan yang mulai dari pukul 13.30 WIB ini, Kapolsek Tanjungpinang Timur, AKP Firuddin berserta anggota membagikan 100 bungkus nasi kotak.

"Kita buka dapur umum ini, untuk mengurangi beban masyarakat yang terkena corona," ucap Firuddin 

Kegiatan ini yang sudah berlangsung dari bulan Ramadhan 1441 H lalu ini, merupakan perintah Langsung dari Polres Tanjungpinang.

"Dapur umum yang sudah dilakukan semenjak virus corona mulai menyebar di Kota Tanjungpinang," ungkapnya.
 
Kata Firuddin kegiatan dijalan 3 kali damam sebulan.

Terkait dengan maraknya Covid-19 dan masa new normal, Firuddin menghimbau agar tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Harus mengikuti protokol kesehatan, jauhi dari kerumunan dan jangan lupa harus pakai masker, agar kita bisa memutus mata rantai penularan virus Corona," tutupnya.