Bupati HM Wardan Lakukan Peletakan Batu Pertama Rumah Tahfiz di Desa Pulau Palas

Jumat, 10 Juli 2020

BUALBUAL.com - Dalam rangka mensukseskan program pemerintah satu desa satu rumah Tahfiz, Bupati HM. Wardan melakukan peletakan batu pertama pondok Tahfiz Hayatul Qur'an yang berada di bawah naungan yayasan Hayatul Qur'an Desa Pulau Palas Kecamatan Tembilahan Hulu, Jum'at (10/7/2020).

Bupati Inhil H.M Wardan dalam sambutannya menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih yang setinggi tingginya kepada pengurus yayasan Hayatul Qur'an atas prakarsanya mendirikan pondok Tahfiz Hayatul Qur'an yang pembangunannya yang baru dimulai.

Untuk itu, saya berharap dengan dibangunnya rumah tahfiz ini akan menambah lembaran baru bagi kita untuk memperjuangkan dan mensukseskan program pemerintah yang sudah kita dengungkan dan kita laksanakan yakni membangun satu desa satu rumah tahfiz dan menjadikan masyarakat inhil  masyarakat Qurani.

"Kepada pengurus yayasan agar dalam pengelolaan pondok tahfiz ini selalu mengedepankan transparansi/keterbukaan dalam segala hal termasuk pengelolaan keuangan dengan menerapkan manajemen masjid seperti yang kita lakukan di program pembangunan DMIJ," harap Bupati HM. Wardan.

Sementara dari Ketua Yayasan Ustadz Dr. Ridhoul Wahidi memaparkan perjuangannya untuk membangun pondok ini dan prospek pengembangannya kedepan. Ia merasa terharu bahkan menangis rasa syukur atas banyaknya dukungan yang mengalir dari para dermawan yang tidak mau disebutkan namanya dan hari ini saya merasa bahagia dan bersyukur kehadirat Allah SWT. 

Pada kesempatan tersebut Bupati HM. Wardan yang didampingi Istri atas nama pribadi juga turut menyumbang 1000 batang kayu bakau untuk membantu pembangunan Ponpes Rumah Tahfiz Hayatul Qur'an.

Hadir dalam acara Bupati HM. Wardan didampingi Staf Ahli Bidang SDM Hj. Zulaikhah Wardan, Kadis PUPR TM. Syaifullah, Kabag Kesra, Ketua Baznas Inhil, anggota KPU, Camat dan Sekcam Tembilahan Hulu beserta Staf Lurah dan Kepala Desa, Penyuluh Agama, Para Ustadz dan Alim ulama, Pendamping Desa dan PKH, Ketua BPD, Babinsa dan RT/ RW serta masyarakat setempat.