Dinas Pendidikan Propinsi Riau Akan Melakukan Pemerataan Untuk Kelebihan Dan Kekurangan Tenaga Pengajar Setiap Daerah Provinsi Riau

Rabu, 29 Maret 2017

Bualbual.com - Dari hasil analisis kebutuhan Guru SMA dan SMK kurikulum 2013 yang mana baru dijalankan 2017 ini, kekurangan terhadap sejumlah mata pelajaran terjadi di berbagai daerah di Provinsi Riau. Dari data yang dimiliki Dinas Pendidikan Provinsi Riau, masih banyak daerah di Propinsi Riau yang kekurangan Guru seprti, Meranti, Rohil, Inhil, khususnya dalam bidang pengajaran mata pelajaran tertentu. Menurut rencana Kabit Pendataan dan Pengembangan Dinas Pendidikan Provinsi Riau Ahyu Suhendra Menyatakan bahwa akan dilakukan pemerataan terhadap setiap daerah agar tidak ada lagi kelebihan guru. Hal ini dilakukan untuk melakukan penambahan bagi daerah tertentu yang mengalami kekurangan guru. "Yang kurang akan ditambahkan dan akan dilakukan pemrataan, sehingga tidak ada lagi yang mengalami kelebihan dan kekurangan guru untuk mata pelajarn tertentu di setiap daerah" ujar Ahyu. Saat ini Propinsi Riau mencapai 2.835 tenaga pengajar SMK dan SMA di seluruh kabupaten, hal ini diketahui setelah dilakukan pendataan. Dari hasil pendataan inilah langkah mudah yang dilakukan untuk pemerataan. (Tpc)