Eva Yuliana Jenguk dan Bantu Korban Kebakaran Pasar Kuok

Selasa, 26 Januari 2021

Bualbual.com- KUOK- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau dari Partai Demokrat, Eva Yuliana menjenguk korban kebakaran di Pasar Kuok, Selasa (26/1/2021).

Eva Yuliana juga membawa bantuan bagi 15 kepala keluarga korban. Kebakaran ini telah melenyapkan 23 kios yang sebagian besar juga difungsikan sebagai rumah tinggal oleh warga.

Eva Yuliana datang disertai oleh Ketua Demokrat Kampar, Ardo beserta para fungsionaris partai lainnya.

Eva menyebut akan berusaha membantu perumahan bagi warga yang menjadi korban. Menurut dia, tahun ini ia memiliki  bantuan 17 unit bantuan rumah layak huni.

"Tapi harus benar-benar diberikan kepada warga miskin, agar tepat sasaran," ungkap Eva Yuliana.

Kepala Desa Kuok, Khairisman mengungkap, warga telah kehilangan harta benda yang mereka miliki. 

Selain kehilangan harta benda, warga juga kehilangan berkas dan dokumen-dokumen keluarga dan pribadi.

Eva meminta Khairisman membantu warga mengurus dokumen seperti KTP, KK dan berbagai dokumen penting lainnya. 

(Dani)