FIF Group Salurkan 537 Hewan Kurban Kambing dan 2 Ekor Sapi Untuk Masyarakat Sekitar

Kamis, 30 Juli 2020

BUALBUAL.com - PT Federal International Finance (FIFGROUP) yang merupakan bagian dari Astra Financial dan juga salah satu anak perusahaan PT Astra International Tbk, menyambut Hari Raya Idul Adha  menyalurkan Dana Sosial Syariah pembelian hewan kurban yang diserahkan ke masyarakat kantor cabang. 

Idul Adha tahun 2020 ini, jumlah hewan kurban FIFGROUP mencapai 2 ekor sapi dan 537 ekor kambing, di mana 1 ekor sapi akan disumbangkan untuk masyarakat di sekitar Kecamatan Cilandak dan 1 ekor sapi untuk masyarakat sekitar FIFGROUP, kemudian 1 ekor kambing untuk Polsek Cilandak dan 1 ekor kambing untuk Koramil Cilandak.

Sedangkan untuk seluruh cabang dari sabang sampai merauke,  FIFGROUP menyumbangkan  535 ekor kambing untuk masyarakat sekitar kantor cabang. 

Sebelumnya pada tahun 2019, FIFGROUP menyalurkan hewan kurban sejumlah 526 ekor kambing dan 2 ekor sapi di 230 titik. Sedangkan pada tahun 2018 jumlah hewan kurban sebanyak 488 ekor kambing dan 2 ekor sapi di 219 titik. 

CEO FIFGROUP, Margono Tanuwijaya, bersyukur hingga 31 tahun usia FIFGROUP selalu diberikan kesempatan dan berkah untuk dapat berbagi hewan kurban kepada masyarakat sekitar baik yang di kantor pusat maupun di cabang. 

“Semoga dengan semangat kurban, kita dapat saling membantu terutama bagi keluarga sekitar kita,”ucapnya. 

Hari Raya Idul Adha jatuh  tanggal 10 Djulhijjah penanggalan hijriyah atau hari Jumat, 31 Juli 2020. Akan hal itu, dia menilai di mana  semua umat islam sangat disunnahkan untuk berkurban sabagai wujud pengikhlasan atas sebagian harta dan materi yang dimiliki untuk kegiatan sosial dalam bentuk menyembelih hewan kurban.

“FIFGROUP melalui penyaluran Dana Sosial Syariah ini terus melakukan sedekah hewan kurban yang diberikan untuk masyarakat di lingkungan sekitar kantor pusat dan cabang di seluruh Indonesia tersebar di 242 titik dari sabang sampai merauke,”lanjutnya.

Dia juga menjelaskan bahwa PT Federal International Finance merupakan anak perusahaan Grup Astra yang bergerak di bidang usaha pembiayaan ritel khusus sepeda motor Honda yang diproduksi oleh PT Astra Honda Motor Tbk., anak perusahaan PT Astra International Tbk.

Tepat 1 Mei 2013 Perseroan melakukan proses rebranding dengan meluncurkan new identity berupa logo baru berbentuk sidik jari dan penyebutan nama perseroan menjadi FIFGROUP yang merupakan grup manajemen dari FIFASTRA untuk pembiayaan sepeda motor, SPEKTRA untuk pembiayaan elektronik dan perabot rumah tangga, DANASTRA melayani pembiayaan multiguna dan AMITRA yang melayani pembiayaan syariah. FIFGROUP merupakan perusahaan pembiayaan sepeda motor dan elektronik terbesar di Indonesia dengan lebih dari 240 kantor cabang dan 416 Point of Service (POS). 

Kepala Cabang FIFGROUP Tembilahan, Canra Sijabat saat penyerahan hewan kurban kepada perwakilan masyarakat setempat, Kamis (30/7/2020) bertempat di Kecamatan Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) mengatakan bahwa daging kurban juga diberikan untuk karyawan mitra antara lain office boy, security dan receptionist. 

“Tiap tahun kami selalu memikirkan untuk karyawan mitra,”tegasnya.

Untuk pendistribusian daging kurba pihak FIFGROUP Tembilahan sudah berkoordinasi dengan masyarakat setempat perihal teknis pelaksanaan penyaluran daging kurban ini ke warga yang sudah di data, agar tidak terjadi keramaian warga dan sesuai protokol kesehatan, termasuk social distancing, penggunaan masker dan cuci tangan.

Ketua RT 004 Tembilahan, Ahmad mengucapkan terima kasih kepada FIFGROUP yang telah membantu memikirkan masyarakat yang berada di sekitar area kantor FIFGROUP.

“Saya yakin, bahwa apa yang diterima ini sangat membantu meringankan beban masyarakat dalam kondisi yang berat ini,”tutupnya.