Gubernur Kepri Gelar Silahturahmi Bersama Awak Media

Selasa, 14 September 2021

BUALBUAL.com - Biro Humas, Protokol dan Kantor Penghubung menggelar kegiatan bersembang bersama awak media se-Kota Tanjungpinang, Selasa (14/9). 

Kegiatan besembang ini dihadiri oleh Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad, Karo Humas, Protokol, dan Kantor Penghubung Hasan Serta tampak hadir Staf Khusus Gubernur Suyono Saeran.

Dalam kesempatannya Hasan selaku Kepala Biro Humas, Protokol dan Kantor Penghubung kepada awak media mengucapkan terimakasih kepada awak media yang telah hadir dalam acara sembang media bersama Gubernur Kepri.

“Kita insyaallah akan mengadakan kegiatan sembang media ini secara rutin. Dua atau tiga bulan sekali kita adakan,” tuturnya.

Gubernur Kepri yang turut hadir dalam sembang media memaparkan kinerjanya selama menjabat dan upayanya dalam penanggulangan Covid-19 serta pemulihan ekonomi untuk Mewujudkan Kepulauan Riau yang Makmur, Berdaya Saing dan Berbudaya.

Kemudian Gubernur juga meminta dukungannya kepada insan pers dalam membangun Kepulauan Riau.

“Kalau bicara hubungan insan pers dengan pemerintah kita ini merupakan dua sisi mata uang yang tidak bisa dipisahkan. Pemerintah butuh insan pers, sehingga perjalanan pemerintah tidak belok kemana-mana ada insan pers mengingatkan. Itu positif sekali,” jelas Gubernur kepada awak media.

Kemudian Ansar akan terus mendukung profesionalisme wartawan melalui pelatihan-pelatihan seperti Uji Kompetensi.