Gubernur Riau H Syamsuar Ajak Laksanakan Zikir dan Doa Bersama Secara Serentak

Jumat, 17 April 2020

BUALBUAL.com – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1441 H, Gubernur H Syamsuar umat Islam di Provinsi Riau mengajak untuk melaksanakan zikir dan doa bersama secara serentak.

Zikir dan doa tersebut dilaksanakan pada Senin, 20 April 2020 pukul 20.00 WIB di kediaman masing-masing.

“Peserta zikir maksimal 5 orang dan tetap memperhatikan protokoler kesehatan Covid-19” ajak Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar.

Sebagaimana duplikasi yang dibagikan Kalaksa BPBD H Tajul Mudarris di grup WhatsApp (WA) pejabat Pemerintah Kabupaten Bengkalis, ajakan tersebut tertuang dalam Surat Edaran Nomor: 120/SE-KESRA/2020 (silahkan klik di sini).

Selain kepada Bupati/Wali Kota se-Provinsi Riau, SE tertanggal 17 April 2020 juga ditujukan Gubri H Syamsuar, diantaranya kepada Camat, Kepala Kantor Kementerian Agama dan KUA Kecamatan se-Provinsi Riau.

“Semoga Allah SWT melindungi kita semua dari musibah Covid-19, khususnya di Provinsi Riau, dan negara kita Indonesia umumnya” doa Gubri H Syamsuar di bagian penutup SE tersebut. #DISKOMINFOTIK