Gubri Syamsuar Minta Pemda Atur Jarak Dalam Transportasi Umum

Rabu, 08 April 2020

BUALBUAL.com - Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar meminta kepada seluruh Pemerintah Daerah (Pemda) se-Provinsi Riau untuk mengatur jarak penumpang di dalam transportasi umum.

Ia mengungkapkan, banyaknya masyarakat yang menggunakan transportasi umum dikhawatirkan menjadi pusat penyebaran Coronavirus di Riau.

Hal tersebut disampaikan Gubri saat melakukan video conference (vidcon) bersama pemerintah kabupaten/kota se Riau, yang berlangsung di Gedung Daerah Balai Serindit, Rabu (08/04/2020).

"Seperti kapal dan bus harus diatur jarak penumpangnya. JIka biasanya kuotanya 200 orang, beri jarak satu meter bisa jadi tinggal 100 orang," katanya.

Dia juga menyebutkan, selain mengatur jarak, para penumpang juga diwajibkan untuk menggunakan masker meskipun itu hanya menggunakan masker kain.

Syamsuar berharap, adanya pengaturan ini bisa membantu gugus tugas Covid-19 dalam memutus mata rantai penyebaran virus tersebut di Riau.

"Harapan kita ini bisa diterapkan, kita sudah mulai menuju arah pembatasan sosial berskala besar demi mencegah Corona ini," ungkapnya.