Gubri Syamsuar Sesalkan Ada Ustadz di Riau Ceramah di Masjid Sebut Covid-19 Permainan Yahudi

Selasa, 20 April 2021

BUALBUAL.com - Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar menyesalkan masih ada ustadz dalam ceramahnya di masjid yang menyebar berita bohong (hoaks) soal Coronavirus Disease 2019 (Covid-19). 

"Saya kemarin mendapatkan laporan di sebuah masjid di Pekanbaru, masih ada ustadz yang ceramahnya seolah-olah Covid-19 tidak ada. Dibilangnya Covid-19 ini kerjaan Yahudi," kata Gubri saat rapat koordinasi perkembangan Covid-19 dengan Forkominda Riau bersama bupati/walikota se-Riau secara virtual, di Gedung Daerah Riau, Jalan Diponegoro Pekanbaru.

Karenanya, Gubri langsung meminta bupati/walikota melalui MUI agar menjelaskan agar ustadz dalam menyampaikan tausiahnya yang benar dan jangan mengelabui masyarakat yang tak tahu. 

"Cobalah bayangkan dikatakannya Covid-19 ini permainan Yahudi. Padahal di negara Yahudi sendiri Covid-19 juga berkembang. Mungkin ustadz ini tidak tau apa yang terjadi di sana, sehingga enak cerita yang akhirnya cerita itu tidak benar," katanya.

Gubri menyatakan, ceramah tersebut disampaikan ustadz di salah satu masjid di Pekanbaru pada 14 April lalu. Dia menyayangkan hal itu karena bisa saja masyarakat percaya dan malah menimbulkan abai dalam protokol kesehatan, hingga muncul kasus baru Covid-19 di Riau.

"Saya berharap agar ustadz dapat menyampaiakan materi ceramah yang sejuk, yang membuat masyarakat nyaman dan khusuk saat menjalankan ibadah puasa," tukasnya.