HM. Wardan Kempayekan Minum Air Kelapa Karena Baik Bagi Tubuh

Senin, 11 September 2017

bualbual.com, Kepala Instalasi Gizi Rumah Sakit Prima Pekanbaru, Nia Tiffany Harka mendukung upaya Bupati Indragiri Hilir, HM Wardan yang mendorong masyarakat untuk rutin meminum air kelapa karena dinilai menyehatkan bagi tubuh. Nia mengatakan dalam kandungan air kelapa, terdapat beberapa zat gizi yang berdampak baik bagi tubuh manusia jika dikonsumsi secara rutin. 11/09/17 "Dalam satu butir air kelapa terdapat karbohidrat, protein, kalsium dan elektrolit. Namun kelapa muda lebih banyak kandungan karbohidratnya ketimbang kelapa tua sehingga air kelapa muda menyumbang energi kalori lebih besar," kata Nia Sedangkan kalsium dan elektrolit pada air kelapa baik untuk isotonik tubuh, mencegah dehidrasi, yang efeknya cepat seperti cairan infus pada pasien. Dua kandungan ini sangat bermanfaat bagi olahragawan serta meningkatkan imun bagi penderita penyakit demam berdarah. Selain itu, air kelapa juga antidotum yang sifatnya melarutkan racun dalam tubuh lewat urin. Dalam tradisi masyarakat, air kelapa memang kerap digunakan sebagai penawar bagi racun yang tak sengaja masuk dalam sisten pencernaan tubuh. Termasuk bagi masyarakat Inhil sendiri. Namun, Nia tak menganjurkan bagi masyarakat untuk menjadikan air kelapa sebagai pengganti air putih. Karena terlalu banyak mengkonsumsi air kelapa dapat menyebabkan diare. "Untuk orang dengan penurunan fungsi ginjal juga tidak dianjurkan banyak mengkonsumsi karena dapat berdampak hiperkalemia," urai alumnus Universitas Gajah Mada, Yogyakarta ini. Hiperkalemia sendiri adalah kondisi ketika kadar kalium dalam aliran darah sangat tinggi. Akibatnya, penderita hiperkalemia dapat merasakan gejala mual, badan lelah dan otot terasa lemah, serta kesemutan. "Untuk kondisi orang normal, dianjurkan untuk mengkonsumsinya paling banyak satu butir perhari untuk mendapatkan hasil terbaik bagi tubuh," jelas Nia. Wardan mengkampanyekan ajakan mengkonsumsi air kelapa saat membuka Festival Kelapa Internasional 2027 yang diselenggarakan di Inhil. Dalam festival bertaraf internasional ini, masyarakat berhasil pecahkan rekor MURI, minum air kelapa secara serentak sebanyak 9.576 buah dari 10.000 buah yang ditargetkan. Meskipun masih kurang 424 buah, pencapaian Rekor Muri tetap diumumkan oleh Trion, selaku Manajer Muri dengan kategori peminum air kelapa muda terbanyak. Pencapaian ini berhasil memecahkan rekor sebelumnya yang pernah dilaksanakan Pemkab Sampit, Madura sebanyak 6.700 Kelapa Muda tahun 2010 lalu.(SJC)