Hut- ke 30 GPdI Siloam Air Molek, Bupati Inhu Berpesan Dinamika Positif Harus di Tingkatkan.

Kamis, 03 Februari 2022

BUALBUAL.COM, INHU - Bupati Indragiri Hulu (Inhu) Rezita Meylani Yopi, S.E. yang diwakili oleh Staff Ahli Bupati Bidang Pemerintahan dan Kesra, Evy Irma Junita Manurung, SKM., M.Kes. menghadiri syukuran hari ulang tahun ke-30 Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Jemaat Siloam Air Molek di GPdI Air Molek, Rabu malam 2 Februari 2022.

Turut hadir Inspektur Inhu, Boyke D. E Sitinjak S.E., M. Si. Kaban Kesbangpol Bambang Indramawan, S.STP, MTP, Perwakilan Camat Pasir Penyu, Perwakilan Kapolres Inhu, Lurah Sekar Mawar, Zulkifli, S.Sos, Ketua MD GPdI Provinsi Riau Pdt. P. L. Manullang, S.Th, Ketua Wilayah Pdt. Jon Alo, S.Th, Para pendeta dan undangan lainnya.

Membacakan sambutan Bupati, Evy Irma Junita Manurung mengucapkan selamat kepada keluarga besar pengurus serta jemaat GPdI Siloam Air Molek yang bersuka cita merayakan ulang tahun ke-30. Sepanjang perjalanan usia itulah mencerminkan langkah nyata GPdI Air Molek dalam memberikan pelayanan bagi umat kristiani di Kabupaten Inhu.

Menurutnya, memperingati hari lahir merupakan suatu upaya mengingat kembali masa lalu, sebagai sebuah mata rantai sejarah sekaligus pondasi yang sangat bernilai sebagai referensi untuk menapaki masa kini dan masa depan.

"Dengan momentum ini diharapkan akan mampu menghadirkan dinamika positif untuk menakar posisi perjalanan saat ini dari harapan yang dicita-citakan, dan menumbuhkan sikap syukur serta semangat untuk terus menghadirkan karya nyata dalam berperan dan berkontribusi," harapnya.

Dijelaskan juga bahwa pembinaan kerukunan umat beragama dan pembangunan bidang keagamaan di Kabupaten Inhu senantiasa mempunyai kedudukan dan peranan yang amat penting di tengah daerah yang multikultural.

Untuk itu, Bupati mengajak segenap komponen masyarakat untuk terus meningkatkan persatuan dan kesatuan serta bersama-sama menyatukan tekat dan bergandengan tangan membangun dan memajukan Kabupaten Inhu menuju masa depan yang lebih baik lagi.

Pada kesempatan yang sama Pendeta GPdI Siloam Air Molek, Pdt. Andreas Susanto Suhardi, M.Th mengucapkan terima kasih kepada Bupati Inhu atas kehadiran dan segala dukungan yang telah diberikan selama ini.

"Kami juga berterima kasih kepada masyarakat Pasir Penyu yang telah menerima kehadiran kami, khususnya masyarakat yang berada di lingkungan sekitar gereja," tambahnya.

Sebagaimana diketahui, GPdI Siloam berada di tengah-tengah masyarakat yang mayoritas masyarakatnya adalah muslim. "Tetapi kami bersyukur ada di tengah-tengah mereka dan mereka ada di tengah kami," ujarnya.

Selanjutnya Pdt. Andreas mengatakan bahwa perayaan hari ulang tahun tersebut merupakan bentuk sukacita atas pertolongan Tuhan yang sudah selama 30 tahun berada di bumi Lancang Kuning.

"Puji Tuhan, kami ada sampai saat ini semua karena kasih kemurahan Tuhan," katanya mengakhiri sambutannya.