Janji Syamsuar-Edi Ditagih, Jalan Sontang-Duri Rusak Parah

Selasa, 12 Mei 2020

BUALBUAL.com - Jalan Lintas Provinsi Riau Sontang-Duri di Kecamatan Bonai Darusalam rusak parah. Namun hingga kini Pemprov Riau tak kunjung memperbaiki jalan yang jadi urat perekonomian masyarakat tersebut.

Wakil Ketua DPRD Rohul, Muhammad Syahril Topan, mempertanyakan janji kampanye Syamsuar-Edi Natar Nasution terkait penanganan jalan di daerah perbatasan, khususnya di Rokan Hulu pada saat Pilgubri lalu.

Menurut Topan, sewaktu kampanye Syamsuar-Edi Natar pernah menjanjikan kepada masyarakat untuk membentuk Unit Reaksi Cepat yang akan bertugas menangani persoalan jalan di Riau.

Setelah terpilih, warga meminta agar janji tersebut direalisasikan.

"Kita lihat gubernur belum maksimal terhadap penanganan persoalan jalan rusak di Riau, terutama akses Sontang Duri sudah menjadi akses utama bagi masyarakat Bonai, Kepenuhan, Kunto, akses ke duri kan dari situ," tegasnya, Selasa (12/5/2020).

Tanggul Perusahaan

Muhammad Syahril Topan menduga kerusakan jalan Sontang-Duri tersebut disebabkan banyaknya tanggul perusahaan. Sehingga menyebabkan banjir yang menggenangi serta merusak jalan lintas provinsi tak kunjung surut.

Agar persoalan kerusakan ini tidak berlarut-larut, Syahril Topan meminta Pemkab Rohul segera melakukan evaluasi perizinan usaha perkebunan di wilayah Bonai Darussalam yang merupakan kawasan gambut.

"Masak ketika sungai tidak banjir jalan masih banjir? Berarti tanggul perkebunan itu yang jadi persoalan. Kita tahu itu wilayah gambut sekarang sudah jadi areal perkebunan. Pemerintah harus bertindak tegas," cakap Syahril Topan.

Dikarenakan masyarakat sudah resah melihat kondisi jalan tersebut, Topan mengharapkan pemerintah provinsi Riau segera memperbaiki melalui anggaran swakelola.