Jelang Liga Champions, Pique Waspadai Potensi Ancaman Chelsea

Jumat, 16 Februari 2018

Bualbual.com, Barcelona lebih difavoritkan daripada Chelsea pada pertemuan di babak 16 besar Liga Champions. Namun, sebuah hasil buruk melawan The Blues bisa merusak musim Barca. Hal tersebut diungkapkan oleh pemain belakang Barca, Gerard Pique, menjelang pertemuan pertama melawan Chelsea yang akan digelar di Stamford Bridge, Selasa (20/2/2018). Di atas kertas, Barca memang lebih dijagokan untuk lolos ke babak berikutnya. Akan tetapi, rekor pertemuan kedua tim sebenarnya lebih memihak Chelsea. Barca dan Chelsea telah 12 kali bertemu di arena Liga Champions. Barca tercatat menang tiga kali, Chelsea menang empat kali, sementara lima laga lainnya berakhir seri. Oleh karena itu, Pique memperingatkan timnya untuk tak menganggap enteng Chelsea. Meski Chelsea tak segarang musim lalu, tim besutan Antonio Conte itu tetap berbahaya. "Ekspektasinya maksimal. Kami akan menjadi favorit dengan peluang untuk menang. Saya tahu atmosfernya positif, sangat menguntungkan, semuanya terlihat bagus, tapi saya pikir kami harus lebih berhati-hati," ucap Pique di Soccerway. "Kami harus belajar dari pengalaman, apa yang telah terjadi dalam beberapa tahun terakhir, dan tahu bahwa satu hari yang buruk bisa membuat Anda tersisih dari Liga Champions. Sebuah hasil buruk melawan Chelsea bisa membuat musim bagus yang kami miliki berubah jadi musim yang tak terlalu bagus," tambahnya. "Kami tahu sedang dalam posisi bagus di liga dan Copa del Rey dan kami akan pergi ke London untuk mencari kemenangan dan lolos ke babak berikutnya," kata Pique. Sebelum melawan Chelsea, Barca akan lebih dulu berhadapan dengan Eibar dalam lanjutan La Liga pada Sabtu (17/2/2018). (mfi/raw)   sumber: detiksport