Kantor Imigrasi kelas II TPI Siak Laksanakan RPD, Perkuat Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi

Selasa, 06 Agustus 2019

BUALBUAL.com - Guna Mempersiapkan Pra Survei dan mengevaluasi serta penguatan dalam Membangun Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK),Kantor Imigrasi kelas II TPI Siak melaksanakan Rapat Dalam Kantor(RPD),senin (5/8/2019). Rapat tersebut dibuka langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi kelas II Siak dan di hadiri seluruh staf diwilayah kantor Imigrasi Siak dan hadir selaku narasumber yaitu kepala OMBUDSMAN Republik Indonesia Provinsi Riau,Ahmad Fahri. Dengan diadakannya kegiatan rapat tersebut diharapkan Kantor Imigrasi Kelas II TPI Siak dapat mempersiapkan diri secara maksimal guna mencapai predikat WBK di tahun ini. Selain itu rapat tersebug juga bertujuan untuk penguatan dan keseriusan Kantor imigrasi kelas II TPI siak menuju wilayah bebas dari korupsi serta menjadikan Kantor dengan Pelayanan yang sangat baik kepada masyarakat.   Editor: ucu