Khusus Buat Fans Telur: Trik Membedakan Telur Mentah dengan Telur Rebus

Kamis, 03 November 2016

Bualbual.com - Artikel, Telur merupakan makanan yang mempunyai zat gizi yan cukup baik bagi kesehatan tubuh manusia secara umum makan ini mempunyai cukup banyak pengemar baik dari bayi maupun orag tua dengan berbagai Variasi masakan yang di buat, dan kami mencoba berbagi trik cara membedakan Telur Mentah dengan Telur Rebus yang dirilis Okezone.com PUNYA stok telur rebus dan telur matang dalam lemari es, pasti agak bingung membedakannya. Apalagi jika secara tidak sengaja, telur-telur ini tercampur dalam wadah yang sama. Tenang, ada cara untuk membedakannya. Dilansir dari WikiHow, Rabu (2/11/2016) ada beberapa trik yang bisa dilakukan untuk membedakan telur matang dan telur mentah. Ikuti trik ini jika stok telur Anda tercampur. Putar telur Putarkan telur dengan jari-jemari Anda. Caranya ambil satu butir telur lalu putar searah jarum jam dengan gerakan yang cepat. Buat telur berputar dengan kecepatan yang konstan dan teratur. Hentikan putaran dengan menggunakan jari telunjuk hingga telur benar-benar berhenti. Jika telur berhenti dengan cepat maka tandanya telur sudah matang. Sebaliknya jika telur masih berputar perlahan dan bergoyang itu menandakan telur masih mentah. Hal ini disebabkan karena isi telur mentah adalah cairan sehingga cairan di dalamnya masih saja bergerak perlahan. Kocok telur Cara lain yang bisa digunakan adalah dengan mengocok telur. Jika telur yang dikocok memiliki tekstur yang tetap seperti batu maka telur tersebut sudah matang. Sementara jika Anda merasakan ada cairan yang bergerak di dalam telur maka tandanya itu telur masih mentah. Rasakan dengan teliti agar Anda tidak salah menilai. Celupkan dalam air panas Tes ini bisa dilakukan dengan cepat. Rendamlah telur dalam air panas, jika keluar gelembung kecil di permukaan kulit telur maka itu menandakan telur masih mentah. Sementara jika telur tidak mengeluarkan gelembung sama sekali maka itu menandakan telur sudah matang. Pasalnya dalam telur mentah masih ada udara yang tersimpan di dalam cangkang. Sorot dengan senter Lampu senter ternyata bisa juga dimanfaatkan untuk menilai telur matang atau mentah. Sorotkan cahaya senter ke arah telur, jika telur bersinar terang seperti lentera maka itu menandakan telur masih mentah. Sementara jika telur yang disorot senter terlihat gelap dan buram maka tandanya telur sudah matang.
  BB.C/Eby