Kronologi Penemuan Mayat Laki-laki di Pelabuhan Kuala Enok Tembilahan

Selasa, 28 Juli 2020

BUALBUAL.com - Penemuan sesosok mayat atas nama Darmawan alias Buyung (37) bekerja sebagai juru parkir di pelabuhan Kuala Enok Jalan Yos Sudarso Kecamatan Tembilahan Kabupaten Inhil, Selasa (28/07/2020) sekira pukul 12.00 WIB.

Darmawan alias Buyung merupakan warga Jalan Keritang Kelurahan Tembilahan Hilir Kecamatan Tembilahan Kabupaten Inhil.

Adapun kronologi kejadian, menurut Kapolres Inhil AKBP Indra Duaman melalui Kasubbag Humas AKP Warno Akman mengatakan, pada hari Senin 27 Juli 2020 sekira pukul 22.30 WIB saksi atas nama Hasan melihat Korban sedang mabuk dan berbicara sendirian di Pelabuhan Kuala Enok Tembilahan, tidak lama setelah itu saksi Hasan tidak melihat korban lagi.

"Selanjutnya, pada hari Selasa 28 Juli 2020, saksi atas nama Muhammad Sukarno hendak membuka loket agen Speedboat di pelabuhan Kuala Enok melihat 1 stel pakaian laki-laki tertumpuk di atas kursi. Muhammad Sukarno menduga bahwa pakaian tersebut adalah milik Darmawan alias Buyung, karena korban apabila hendak mandi di sungai selalu meletakkan pakaian di tempat tersebut," jelas Warno.

Untuk memastikan pemilik pakaian tersebut, Muhammadiyah Sukarno menanyakan keberadaan Darmawan alias Buyung kepada adiknya Elly. Dari keterangan Elly bahwa korban belum ada pulang ke rumah dan pakaian tersebut adalah milik korban.

Atas peristiwa ini, kata Warno, pihak Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Tembilahan bersama Basarnas langsung melakukan pencarian.

Pencarian yang dipimpin langsung oleh Kapolsek KSKP Tembilahan, Iptu Ridwan akhirnya menemukan korban dalam keadaan tenggelam di sekitaran pelabuhan Kuala Enok Tembilahan.

"Korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Puri Husada untuk dilakukan pemeriksaan. Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban dan pihak keluarga menolak untuk dilakukan otopsi," jelasnya.

"Selanjutnya jenazah korban diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan," tutup Warno.