LAM Riau Perjuangkan Masyarakat Tempatan "Koperasi Melayu Bangkit"

Kamis, 03 Oktober 2019

BUALBUAL.com - Masyarakat tempatan sering terpinggirkan dalam persaingan dunia usaha. Untuk itu, Koperasi Melayu Bangkit Mandiri milik LAM yang berdiri sejak 2018 kini para pengurusnya gaungkan agar masyarakat tempatan bisa bekerja dan menikmati hasil yang ada di bumi Lancang Kuning. Dengan langkah tersebut, masyarakat tempatan yang tentunya memiliki kompetensi dapat memperoleh pekerjaan yang layak. Sehingga gida hanya menjadi penonton masyarakat luar maupun asing di tanah Riau Dalam hal itu, LAM Riau bekerjasama dengan PT Femili Karya Abadi sebagai jasa outsourcing. Dimana nantinya bisa membawa dan menerima masyarakat Riau tempatan di sektor usahanya di Riau Ketua Koperasi LAM Riau Datuk Hermansyah mengatakan, Riau kaya dengan hasil bumi, seperti perkebunan, pertambangan dan lainnya. Untuk itu diharapkan ruang gerak tenaga kerja lokal yang ada di Riau dapat lebih dimaksimalkan. Pihaknya juga mendorong pengembangan kemampuan dengan kompetensi yang dimiliki tenaga kerja lokal. Nantinya selain target skill nantinya ada target unskill. Katanya, guna menangkap dan melihat kesempatan kerja di dunia kerja. Untuk itu diharapkan kekuatan lembaga moril LAM, secara berangsur diharapkan dapat berkiprah dengan tenaga kerja lainnya. Sehingga masyarakat tempatan dapat memperoleh pekernaan dengan layak di Riau.***(MCR)