Mahasiswa Kecewa, Demo Tolak Omnibus Law di Pekanbaru Kembali Pecah

Kamis, 08 Oktober 2020

BUALBUAL.com - Sempat reda beberapa saat, aksi unjukrasa mahasiswa menolak Undang Undang Cipta Kerja di Gedung DPRD Provinsi Riau jalan Sudirman Pekanbaru, Kamis (8/10/2020) sore, kembali pecah.

Hal itu karena mahasiswa kecewa atas jawaban anggota DPRD Riau yang menemui mereka. 

Sebelumnya, setelah sempat ricuh para mahasiswa ditemui langsung Wakil Ketua DPRD Hardianto didampingi Agung Nugroho dan Ade Hartati.

Kepada mahasiswa Hardianto meminta pengunjukrasa menyampaikan aspirasi secara baik-baik. "Sampaikan secara baik-baik aspirasi, dan bantu kami. Nanti akan kami perjuangkan aspirasinya, kalau hari ini bicara menolak Omnibus Law bahwa sampai detik ini DPRD berkerja sesuai dengan regulasi yang ada," cakap politisi Partai Gerindra Riau itu  di depan massa.

Lantaran mendapatkan jawaban yang tidak mereka inginkan, mahasiswa langsung melemparkan batu serta benda keras lainnya ke arah polisi dan anggota DPRD.

Mendapatkan perlawanan, polisi langsung menembakan gas air mata ke arah mahasiswa. Mobil Water Canon juga menembakkan air ke arah mahasiswa.

Hingga berita ini diturunkan, situasi masih memanas. Gas air mata masih tercium hingga ke dalam gedung DPRD Riau.