Maranya Tentang Isu Perdukunan Jelang Pilkades Serentak di Siak

Rabu, 20 November 2019

BUALBUAL.com - Maraknya isu perdukunan jelang pemilihan Penghulu Kampung secara serentak di Kabupaten Siak 2019, mendapat tangggapan dari Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung (DPMK) Siak, Yurnalis. Ia mengajak para kandidat untuk berpikir lebih rasional dan percaya kepada tuhan yang maha esa. "Percayakan sama Allah SWT, jangan memakai cara yang tidak terhormat, apalagi dengan cara-cara yang dilarang agama," cakap Kadis DPMK, Yurnalis, Selasa (19/11/2019). Ia juga mengajak siapapun nanti yang menang dalam pemilihan Penghulu Kampung, jangan terlalu euforia dan merasa jumawa. Sebab pemilihan tersebut bukan kemenangan secara pribadi namun kemenangan masyarakat yang memilih. "Bagi yang menang jangan terlalu euforia dan yang kalah jangan merasa kecil hati, mungkin di waktu yang berbeda masyarakat akan memilih kembali," sebutnya. Untuk diketahui, pemilihan Penghulu kampung serentak 2019 di Kabupaten Siak akan dilaksanakan besok secara serentak, Rabu (20/11/2019).     Sumber: cakaplah