Muscab KNPI Kecamatan Basira Marwan Sinaga Terpilih Jadi Ketua Priode 2020 Sampai 2023

Kamis, 29 Oktober 2020

BUALBUAL.com - Sempat terjadi perubahan jadwal yang ditentukan Musyawarah Kecamatan Komite Nasiaonal Pemuda Indonesia (KNPI) yang dilaksanakan di Aula Kecamatan Bagan Sinembah Raya Sukses dan berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku dalam anggaran dasar dan Anggaran Rumah Tangga (Ad/Art) yang langsung dihadiri oleh Ketu DPD KNPI Kabupaten Rokan Hilir Bung Arie Sumarna,SE juga Camat Kecamatan Bagan Sinembah Raya. 

Muscam KNPI Kecamatan Bagan Sinembah Raya pertama yang dihadiri puluhan unsur Pemuda baik yang bergabung dalam organisasi kemasyarakatan (Ormas) maupun dari Mahasiswa juga utusan dari seluruh Penghulu dan lurah menghasilkan ketua terpilih,Marwan Sinaga untuk Priode 2020 sampai 2023 mendatang.

Selaku ketua terpilih Marwan Sinaga mengatakan Komite Nasional Pemuda Indonesia(KNPI) sebagai wadah berhimpun antar Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda (OKP) yang dapat membangun kebersamaan dalam keberagaman latar belakang organisasi demi terlaksananya tindakan nyata yang membangun pemuda melaksanakan tugas-tugas dan pengabdian demi kemajuan bangsa ini.

  Melalui wadah ini kita akan misikan kegiatan yang tersusun menjadi tiga poin penting, yaitu mendorong kemandirian pemuda, membangun jaringan kepemudaan serta pemberdayaan pemuda sesuai potensi yang dimiliki dapat terexplor  sehinga sektor pembangunan daerah kita dapat berjalan dengan sebagaimana mestinya, Ucap Marwan.

Terpilihnya Marwan Sinaga sebagai ketua DPK KNPI Basira tentunya berangkat dari kepercayaan masyarakat serta pemuda-pemudi Kecamatan Bagan Sinembah Raya dan menjadi sebuah sejarah Ketua KNPI Kecamatan Bagan Sinembah Raya yang pertama kali,bukan hanya sejarah sebagai ketua KNPI pertama Dikecamatan Basira yang harus diukir atas kepercayaan seluruh Masyarakat Basira saya bersama dengan pengurus lainya akan berupaya meningkatkan sektor Pemuda sehinga mewujudkan Kecamatan Bagan Sinembah Raya menjadi percontohan di Kabupaten Rokan Hilir dapat terwujud, target ketua KNPI Basira yang baru terpilih.

Sementara Ketua DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Rokan Hilir, Bung Arie Sumarna SE mengatakan terpilihnya Bung Marwan Sinaga sebagai Ketua DPK KNPI Kecamatan Basira  semoga menjadi awal kebangkitan kemajuan pemuda dengan terbangunya Sinergitas dengan semua elemen Pemerintah dan Masyarakat sehinga sektor  koordinasi dan Komunikasi dapat terjalin.

  Saya yakin KNPI Kecamatan Basira dapat menjadi yang terbaik dengan tetap menjunjung azas Sinergitas dengan berbagai elemen baik dari Pemerintahan maupun dengan Masyarakat dengan ide-ide Brilianya yang dapat mengangkat nama besar daerah yang kita cintai ini, ucap Arie semangat melihat antusias pemuda yang mengikuti Muscam KNPI pertama di Kecamatan Bagan Sinembah Raya.

Dalam kesempatan itu atas nama keluarga besar KNPI Kabupaten Rokan Hilir mengucapkan atas terjadinya keterlambatan pelaksanaan Muscam yang seharusnya dimulai hari Kamis 29 Oktober 2020 pada pukul 14.00 Wib menjadi pukul 17.00 Wib.

  Atas nama pribadi maupun keluarga besar KNPI Kabupaten Rokan Hilir mengucapkan permohonan maaf yang sedalam dalamnya atas terjadinya kemunduran jam pelaksanaan Muscam KNPI Basira dikarenakan ada kendala non teknis dalam perjalanan sehinga membuat seluruh peserta lama menunggu, permohonan maaf dari Ketua KNPI Kabupaten yang juga di ikuti Sekretaris dan seluruh rombongan yang ikut.

Dirinya juga mengapresiasi keseriusan Panitia dalam menggelar Muscam Ini dan juga antusias peserta patut di acungi jempol, pantas diapresiasi dan layak dipuji kendati molor sampai tiga jam tidak menyurutkan peserta tetap bertahan demi terlaksananya acara ini sampai sukses dan kita selaku pengurus KNPI Kabupaten Rokan Hilir siap mensuport kegiatan yang positif, pujinya.

Camat Bagan Sinembah Raya, Drs, HM.Yusuf,M.Si dalam sambutanya mengucapkan selamat atas terpilihnya Bung Marwan Sinaga sebagai Ketua KNPI Kecamatan Basira.

Selamat atas terpilihnya Bung Marwan Sinaga sebagai Ketua KNPI Kecamatan Basira dalam Muscam tadi semoga menjadi sebuah pembaruan  regenarasi untuk kemajuan Kecamatan kita, katanya kepada seluruh hadirin peserta muscam

Dirinya tidak terlalu banyak menyampaikan secara detail tetapi berharap agar pemuda itu menjadi corong pembangunan disemua lini, pemuda itu harus dapat masuk kedalam semua sendi baik pemerintahan maupun masyarakat dengan selalu membangun sinergitas,silakan kritik kami beri masukan untuk kami dengan tujuan demi perbaikan agar daerah kita dapat sejajar dengan daerah lain, harap Camat.

Dalam Muscam KNPI  Kecamatan Juga dihadiri oleh Dan Ramil   03/Bgs Kapten  Y.Mendropa yang diwakili oleh Danpos Ramil Kecamatan Basira Pelda,Sarwoko, Korwildik, Datuk dan Datin Penghulu, serta Lurah Bagan Sinembah Kota,Marwan.S.Ap juga tokoh masyarakat Drs.Elizar dan Ketua Karang Taruna Kecamatan Bagan Sinembah Raya.