Musrenbang RKPD 2025 Kuansing Dibuka Langsung Bupati Suhardiman Amby

Senin, 22 Januari 2024

Bupati Kuantan Singingi Drs. H Suhardiman Amby menyampaikan beberapa usulan yang diajukan oleh Forum Kepala Desa.

BUALBUAL.com - Bupati Kuantan Singingi, Drs. H. Suhardiman Amby, Ak MM resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2025.

Acara ini berlangsung di lapangan Pasar Sabtu Desa Titian Modang Kopah, Kecamatan Kuantan Tengah pada Senin (22/01/2024).

Sebanyak 59 usulan telah disampaikan oleh beberapa Forum Kepala Desa (Kades) melalui Bupati Suhardiman Amby.

"Saat ini, 59 usulan tersebut siap kami tampung, mewakili aspirasi dari seluruh Kepala Desa, terutama di Kecamatan Kuantan Tengah. Melalui Musrenbang RKPD 2025 ini, kami berharap segalanya berjalan sesuai harapan bersama," ungkap Drs. H. Suhardiman Amby.

Dalam acara Musrenbang, Wakil Ketua 1 DPRD Kuansing, Darmizar, memberikan dukungan penuh terhadap program-program yang diusulkan oleh Forum Kepala Desa.

"Kami, sebagai Wakil Ketua 1 DPRD Kuansing, mendukung sepenuhnya usulan dari 59 tersebut. Dukungan ini tidak terlepas dari kerja sama seluruh pemerintah daerah," ujarnya.

Acara ini turut dihadiri oleh Sekda Kuansing, H. Dedi Sambudi, Ketua KONI Kuansing Andi Cahyadi, Kepala Dinas Pendidikan Doni Aprialdi, Wakil Ketua 1 Kuansing Darmizar, Kadis Pariwisata Kuansing Drs. Azhar Ali, Kadis Kominfo Hendra Roza, serta beberapa perangkat daerah lainnya.