Omset Turun Hingga 50 Persen, Harga Telur di Pekanbaru Meroket

Rabu, 26 Februari 2020

BUALBUAL.com - Harga telur ayam di Kota Pekanbaru naik. Akibatnya, pendapatan pedagang berkurang hingga 50 persen. Kok bisa? Seperti disampaikan oleh Anton, salah seorang pedagang di pasar pusat, saat ini harga telur memang mengalami kenaikan. "Harga telur 1 papan sekarang ini Rp45-48 ribu. Padahal biasanya Rp42 ribu," ujar Anton, Rabu (26/2/2020). Ia mengatakan, untuk per butir saat ini pihaknya menjual Rp1.500. Padahal biasanya hanya Rp1.400. "Akibat kenaikan harga, omset kami turun drastis. Biasanya kita bisa menjual 100 papan dalam sehari, tapi sekarang hanya terjual 50 papan. Turun sampai 50 persen," cakapnya. Disampaikan Anton lagi, ia mendapat kabar dari distributor bahwa saat ini harga pakan mengalami kenaikan. Sehingga mau tak mau harga telur juga mengalami kenaikan. "Kita ambil telur dari Payakumbuh. Kalau dah naik begini kita pusing, karena pendapatan kita berkurang. Mudah-mudahan segera stabil lagilah harga telur ini," ujarnya.     Sumber: cakaplah