PD IWO Mesuji Adakan Rapat Pemantapan Organisasi serta Penyampaian Perbaikan SK

Selasa, 26 Oktober 2021

BUALBUAL.com - Dalam rangka pemantapan dan mempererat hubungan antar anggota serta mempererat tali silaturrahmi, Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (PD-IWO) kabupaten Mesuji menggelar rapat koordinasi.

Rapat tersebut bertempat di sekretariat PD IWO Desa gedung Mulya kecamatan Tanjung raya kabupaten Mesuji. Senin (25/10/2021)

Suryadi selaku ketua PD-IWO Mesuji mengatakan bahwa tujuan diadakannya rapat ini adalah guna untuk pemantapan organisasi dan penyampaian hasil perbaikan SK pengurus PD IWO Mesuji serta membicarakan tentang kemajuan organisasi IWO kedepannya.

Menurutnya, semua pengurus PD IWO Mesuji agar selalu membawa marwah atau ruh jurnalis agar bisa menjadi jurnalis yang profesional, serta para pengurus agar selalu jaga kekompakan dalam berorganisasi dan menjaga nama baik PD IWO Mesuji.

"Kekompakan antar pengurus adalah yang paling utama dalam berorganisasi, ibarat bangunan antara satu dengan yang lain nya akan saling menguatkan sesuai dengan fungsinya masing masing," ungkap Suryadi.

Dalam kesempatan itu Suryadi juga menerangkan bahwa di dalam penerbitan suatu berita harus memenuhi unsur KEJ (Kode Etik Jurnalistik),Tugas dan Pokok media tersebut ada didalam UU Pers No 40 Tahun 1999.

Dalam kesempatan itu juga Suryadi meminta kepada rekan rekan yang tergabung untuk selalu mentaati aturan yang ada sesuai UU, dan di dalam pelaksanaan berorganisasi harus sesuai dengan aturan.

”Persoalan kita adalah bagaimana tetap menyajikan berita secara proporsional dan berimbang kepada masyarakat.
 Didalam menyajikan berita tetap mengedepankan asas praduga tak bersalah. Artinya, pemberitaan harus ditelaah, sehingga tidak ada unsur kebencian lainnya,” ucap Suryadi.

Dalam acara tersebut juga dibagikan SK IWO Mesuji hasil perbaikan, adapun struktur kepengurusan PD- IWO Mesuji sesuai SK yang diterbitkan oleh IWO pusat adalah:

DEWAN PEMBINA :
1.Bupati Mesuji
2. Ketua DPRD Mesuji
3. Kapolres Mesuji
4. Dandim 0426 Tuba

DEWAN KEHORMATAN :
1.H. Nursalim SE
2. H. Kholil

DEWAN ETIK : 
1. Supandi
2. Ahmad Gunawan

PENGURUS HARIAN:
Ketua : SURYADI
(www.globalinvestigasi.com)
Wakil Ketua : Veri fardinal syah
(http://www.cyber88.co.id)
Sekretaris : Hasan RL
(www.forrakyat.co.id)
Wakil Sekretaris : M.Amin
(www.infogeh.net)
Bendahara :Damis
(www.DutaTvOne.co.id)
 Bidang Sumberdaya Manusia :
Ketua: Andri Wahyudi
(www.ginewstvinvestigasi.com)
Bidang Hubungan Masyarakat (Humas)
Ketua : Agus Manto
(www.bualbual.com)
Anggota : Yahya Marhabah
(www.globalmediatama.com)
Bidang Kesejahteraan Anggota :
Ketua.    : Agus Saputra
(www.viralglobal.net)
Bidang Organisasi Dan Kaderisasi:
Ketua : Edi iswanto
(www.jurnal10.com)
BIDANG ADVOKASI HUKUM :
Ketua : Amirman
(DutatvOne.co.id)
Anggota : Herdi (Jurnal10.com).