BUALBUAL.com - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggelar asesmen kompetensi dalam rangka seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama.
Kegiatan yang dilaksanakan mulai Sabtu (26/7/2025) di salah satu hotel di Kota Pekanbaru ini diikuti oleh 19 peserta yang merupakan ASN dari berbagai perangkat daerah di lingkungan Pemkab Inhil.
Asesmen dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Indragiri Hilir, Tantawi Jauhari, yang mewakili Bupati Inhil, H. Herman. Dalam arahannya, Sekda menyampaikan bahwa asesmen ini menjadi bagian penting dalam proses pengisian jabatan secara terbuka dan profesional, sesuai sistem merit.
“Melalui asesmen ini, kita ingin memastikan bahwa jabatan strategis di pemerintahan diisi oleh orang-orang yang benar-benar memiliki kemampuan dan integritas. Ini bukan hanya soal kemampuan teknis, tapi juga kepemimpinan dan komitmen untuk memajukan daerah,” ujar Sekda.
Ia juga menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir berkomitmen menjalankan proses seleksi secara objektif, transparan, dan bebas dari intervensi. “Kami ingin hasil dari proses ini benar-benar menghasilkan pemimpin yang mampu bekerja cepat, responsif, dan berorientasi pada pelayanan publik,” tambahnya.
Proses asesmen dilakukan bekerja sama dengan lembaga asesor independen dan mencakup sejumlah tahapan, seperti tes psikologi, diskusi kelompok, penulisan makalah, dan presentasi. Seluruh tahapan dijalankan secara profesional dan akuntabel.
Pemkab Inhil berharap melalui proses ini akan terpilih pejabat-pejabat yang berkompeten dan mampu membawa perubahan positif dalam penyelenggaraan pemerintahan serta pelayanan publik.