Pemprov Riau Harap BRK Lebih Tingkatkan Kinerja

Kamis, 02 Juli 2020

BUALBUAL.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau sebagai pemegang saham mayoritas berharap Bank Riau Kepri (BRK) dapat lebih meningkatkan kinerjanya. Terutama dalam hal membantu upaya pemulihan ekonomi di wilayah setempat

Hal tersebut, disampaikan Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdaprov Riau Evarevita kepada sejumlah pewarta saat di Gedung Daerah, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Rabu (1/7/2020).

"Kita akan lebih menekankan kepada pergerakan terkait membantu pemulihan ekonomi. Kita juga minta BRK untuk membantu dalam hal, misalnya relaksasi terkait UMKM dan kredit UMKM untuk membantu pergerakan ekonomi ke depan," kata dia.

Selain itu, kata dia, Pemprov Riau juga berharap supaya Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) tersebut bisa meningkatkan kinerjanya di sektor perbankan sehingga dapat menambah deviden untuk pendapat daerah.

"Catatan kita (pemegang saham) seperti biasa, Bank Riau harus meningkatkan lagi karena memang Pemprov Riau merupakan pemegang saham mayoritas, tentu kita berharap kepada BRK agar kinerja keuangannya, penyehatan perbankannya  lebih ditingkatkan lagi," terangnya.

Sebelumnya, pada tanggal 29 Juli 2020 lalu, BRK telah melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) di Gedung Menara Dang Merdu, Jalan Jendral Sudirman, Pekanbaru.

Dalam rapat tersebut, para pemenang saham membahas sejumlah agenda, di antaranya, yakni terkait persetujuan penambahan modal yang telah disetor, dan kedua persetujuan rencana penambahan modal disetor pada tahun 2020.

Kemudian, para pemenang saham juga membahas soal penetapan penggunaan laba bersih perseroan tahun Buku 2019, serta persetujuan penyediaan dana pembinaan kemitraan tahun 2020.