Peringati HUT Bhayangkara Ke-74, Polres dan Pemkab Rohil Adakan Berbagai Kegiatan Bhakti Sosial

Selasa, 16 Juni 2020

BUALBUAL.com - Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-74 Tahun 2020, Polres Rohil bekerjasama dengan Pemkab Rohil mengadakan berbagai kegiatan bhakti sosial.

Bupati Rohil, H. Suyatno mengatakan, agar seluruh komponen masyarakat senantiasa selalu kompak pada saat kondisi pendemi Covid 19 ini. Ianya mengharapkan agar seluruh komponen di daerah Rokan Hilir (Rohil) saat ini melakukan aktifitas mengikuti aturan yang telah ditetapkan protokol kesehatan. Karena new normal ini berlangsung sebagai langkah menstabilkan ekonomi masyarakat dengan mempertahankan kondisi daerah Rohil yang masih zona hijau.

Bhakti kesehatan ini bekerjasama Polres Rohil dengan Pemkab Rohil melalui Dinas Kesehatan untuk melaksanakan rapid tes kepada sejumlah pedagang luar daerah yang berada di pasar datuk rubiah Bagansiapiapi. Sembari membagikan masker kepada pedagang dan pembeli di Pasar Datuk Rubiah.

"Seluruh komponen masyarakat harus saling bahu membahu," Demikian hal ini dikatakan Bupati Rokan Hilir (Rohil), H. Suyatno saat usai membuka kegiatan bhakti kesehatan memperingati HUT Bhayangkara yang ke-74 tahun 2020 yang di buka di depan pasar Datuk Rubiah Jalan Sumatera laut Bagansiapiapi, Selasa (16/06).

Dikatakannya, jika kekompakan saling bahu membahu berlangsung terus, termasuk media masa, maka daerah Rohil akan senantiasa aman dan terkendali.

Kemudian tentang bhakti sosial yang dilaksanakan oleh Polres Rohil dengan melakukan rapid tes terhadap para pedagang yang datang dari luar Rohil merupakan suatu langkah yang sangat didukung oleh pemerintah daerah.

"Saya apresiasi kepada seluruh jajaran Polri khususnya polres Rohil. Mudah-mudahan selalu sinergi menjaga kekompakan dengan koordinasi dan komunikasi ini," pintanya.

Bupati Rohil menyampaikan perlunya juga kekompakan masyarakat agar selalu menjaga aktifitas dengan selalu mengikuti aturan protokol kesehatan.

"Jangan sampai kita menganggap enteng terhadap Virus Corona . Kita harus waspada dan selalu berhati-hati terhadap kondisi pandemi wabah Covid 19 ini. Harus saling menghargai antara petugas dengan masyarakat demi kesehatan diri kita juga," tuturnya.

Sementara itu, Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto menjelaskan pada kegiatan peringati HUT Bhayangkara ke-74 ini dia mengucapkan terima kasih kepada bapak Bupati yang telah mengarahkan petugas kesehatan untuk kegiatan bhakti sosial rapid tes yang kami selenggarakan ini.

Pertama melakukan rapid tes di Pasar Datuk Rubiah, rapid tes kepada para supir dan masyarakat di Simpang Bukit Timah, kemudian bhakti sosial memberikan sembako sebanyak 2000 paket, bedah rumah di dua titik yang sudah di survey lokasinya, donor darah yang dilakukan di Mapolsek Bangko dan Mapolres Rohil, penyemprotan disinfektan ke sekolah yang sudah berjalan dan goro di tempat ibadah, pembagian bibit untuk ketahanan pangan menghadapi Covid 19, kemudian acara virtual langsung dari Mabes Polri yang di pimpin Presiden RI Joko Widodo.

Kapolres Rohil menjelaskan Polri dapat berkolaborasi dengan masyarakat dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan di masyarakat.

"Rasa bersyukur kita kepada Allah SWT hingga sampai saat ini Polri telah mencapai angka ke-74 tahun. Harapannya Polri semakin dicintai masyarakat," ungkapnya.