Peringati HUT Persit KCK ke-78, Kodim 0315/Tanjungpinang Gelar Baksos Donor Darah

Jumat, 01 Maret 2024

BUALBUAL.com - Sempena memperingati Hari Ulang Tahun Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) ke-78 tahun 2024, Komando Distrik Militer (Kodim) 0315/Tanjungpinang menggelar kegiatan Bhakti Sosial berupa kegiatan donor darah, Jumat (01/3/2024).

Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Makodim 0315/Tanjungpinang, Jalan Ahmad Yani Kota Tanjungpinang. Dan bhakti sosial ini juga bekerjasama dengan Unit transfusi darah PMI Tanjungpinang dan Unit Transfusi Darah provinsi Kepulauan Riau.

Diketahui, kegiatan ini diikuti oleh instansi-instansi vertikal yang ada di Kota Tanjungpinang termasuk TNI-Polri, Organisasi Masyarakat, LSM, Karyawan bank hingga para pelajar sekolah dan Masyarakat sekitar.

Komandan Kodim (Dandim) 0315/ Tanjungpinang, Letkol Inf Eka Ganta Chandra, SIP MIP yang didampingi Ketua Persit KCK Cabang LV Dim 0315 Ny. Lita Ganta mengungkapkan, bahwa dari kegiatan baksos donor darah pada hari ini telah mendapat lebih dari 200 kantong darah yang akan digunakan sebagai stok darah di Kota Tanjungpinang.

"Hari ini kita bisa mengumpulkan lebih dari 200 kantong darah, ini membuktikan bahwa kita di Tanjungpinang memiliki rasa solidaritas yang tinggi untuk membantu sesama," terangnya.

Melalui kegiatan ini, Dandim berharap  dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan stok darah yang mana dapat diperoleh di PMI kota Tanjungpinang.

"Saya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang terlibat  dalam kegiatan ini. Mudah-mudahan apa yang kita lakukan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat dan Kota Tanjungpinang yang kita cintai ini," tutupnya.