Personel Polsek Kuindra Berikan Himbauan Kamtibmas

Senin, 04 Desember 2023

KUINDRA - Salah satu upaya nyata dalam mengayomi masyarakat adalah dengan cara berkunjung ke rumah warga untuk bersilaturahmi dan melihat langsung kondisi lingkungannya.

Seperti yang dilakukan oleh bhabinkamtibmas desa Sungai Buluh Polsek Kuindra, Aiptu Giri Wahyudi, Ia memberikan himbauan keamanan dan ketertiban dengan cara dor to dor sistem atau mendatangi rumah-rumah warga.

"Kegiatan hari ini ialah melaksanakan silaturahmi kepada warga untuk melihat langsung keadaan lingkungannya serta memberikan himbauan Kamtibmas,"ujar Aiptu Giri Wahyudi.

Kepada warga,Aiptu Giri Wahyudi mengimbau untuk saling menjaga dan peduli dengan keamanan lingkungan sekitar tempat tinggalnya,selain itu juga menghimbau kepala keluarga untuk senantiasa mengawasi anak anaknya dari pergaulan bebas dan mengkonsumsi zat aditif,seperti ngelem dan narkoba serta mengajak untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar yang berdampak pada diri sendiri dan orang lain.

Dengan dilaksanakannya himbauan tersebut mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat pentingnya menjaga keamanan keluarga dan dilingkungan.


"Semoga dengan kegiatan silaturahmi dan himbauan ini mampu meminimalisir gangguan Kamtibmas serta memberikan kenyamanan warga, dengan adanya polri"pungkasnya.