Polda Riau Raih Peringkat Satu Dalam Penyusunan Laporan Keuangan

Rabu, 11 Juli 2018

bualbual.com, Polda Riau berhasil meraih peringkat satu dalam Penyusunan Laporan Keuangan tingkat Wilayah Se Riau dengan system E-Rekonsiliasi. Yang di laksanakan di Hotel Mutiara Jalan Yos Sudarso Kota Pekanbaru tadi pagi (10/07/2018). Sebagaimana dijelaskan oleh Kabid Keu Polda Riau, Kombes Pol Ronny Azwawie tadi pagi di ruangan Kabid Humas Polda Riau bahwa penghargaan ini di terima oleh Polda Riau karena kecepatan dan ketepatan penyusunan Laporan Pertanggung Jawaban Anggaran secara tripartit yakni Badan Pemeriksa Keuangan, KPPN dan Polda Riau sendiri selaku pengguna Anggaran. “Kita di Polda Riau tak hanya sekedar cepat, namun juga ketepatan dalam penyusunan anggaran tersebut juga dinilai sehingga dari puluhan kementerian dan Lembaga di Riau ini maka Polda Riau dinilai berhak atas peringkat satu ini” ujar Ronny. Menurut Ronny, Bid Keu Polda Riau adalah salah satu bidang di Polda Riau yang yang menangani soal keuangan. Semua yang disinkronkan oleh aplikasi E-Rekonsiliasi adalah soal barang, transfer uang dan transfer barang. Penghargaan diberikan oleh Kanwil perbendaharaan Prov Riau adalah bahwa Polda Riau dinilai paling cepat dan paling akurat dalam laporan E-Rekonsiliasi ini. “Jika hanya mengandalkan cepat saja tidak ada gunanya. Karena disini kita juga menggunakan anggaran secara tepat sasaran dan mampu memberikan pertanggung jawaban penggunaan anggaran itu dengan baik. Dan ini lah yang dinilai oleh Kanwil Perbendaharaan” ujar Ronny. Dalam keterangan terpisah, Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto mengatakan bahwa pencapaian prestasi ini merupakan sebuah kado istimewa di saat Institusi Polri sedang dalam masa masa HUT Polri yang ke 72 ini. “Harapan kita ke depan tentu saja prestasi ini akan mampu menjadi pendorong semangat untuk bekerja lebih maksimal lagi, dengan terus kita optimalkan penyusunan rencana anggaran dengan baik dan pertanggung jawaban keuangan yang sesuai dengan perundang undangan” ujar Sunarto sambil menutup keterangannya.(TRIBRATA NEWS RIAU)