Polres Rohil Bukber Bersama Jajaran

Ahad, 18 Juni 2017

bualbual.com,  (Rohil) .-Guna menjalin tali silaturahmi Polres Rohil menggelar acara Buka Puasa Bersama (Bukber) dengan seluruh jajaran pada Jumat (18/6) di Halaman Mapolrrs Rohil Ujungtanjung. "Hadir dalam acara ini Kapolres AKBP Henri Posma Lubis,Waka Polres Rohil, Kompol Kurnia Sik, Ibu Ketua dan Bhayangkari Cabang Polres Rohil, para Kabag, Kasat, seluruh Kapolsek beserta jajaran, Kanit, Perwira dan seluruh personil Polres Rohil. Kapolres Rokan Hilir, AKBP Henry Posma Lubis Sik MH, dalam sambutannya menyatakan kegiatan ini sangat baik sekali selain dapat mempererat hubungan antara sesama personil juga mendapat pahala di bulan yang penuh berkah ini. Kapolres juga memberikan apresiasi atas suksesnya pelaksanaan event Bakar Tongkang pada pekan lalu,selain itu Kapolres juga mengatakan untuk gangguan kamtibmas jajaran Polres Rohil menduduki peringkat ke tiga se Polda Riau, untuk Laka lantas, Polres Rohil menduduki peringkat ke dua. Untuk itu kedepan diharapkan kepada seluruh personil untuk meningkatkan disiplin dan pencegahan terhadap pelaku kejahatan dan laka lantas. Kapolres juga menyinggung bahwa pada pelaksanaan hari raya nantinya tidak ada libur bagi seluruh personil dan ini harus dimengerti buat ibu ibu bhayangkari,apalagi jadwal kita usai shalat ied kita langsung kerumah bupati dan langsung menuju pekanbaru kerumah Kapolda dan kemungkinan besar tidak ada open house di rumahnya dan ini harap di maklumi. "Semoga melalui kegiatan ini tali silaturahmi kita terus terjaga dan jangan lupa tugas kita menjaga kamtibmas hingga perayaan hari raya idul fitri ini terlaksana dengan baik lancar dan tetkendali ini harapan kita semua."pungkasnya. Sementara tausiah yang disampaikan oleh ustad Syarifulloh Rangkuti, menjelaskan puasa merupakan bentuk latihan untuk mendidik kedisiplinan dalam menjalani kehidupan ini, selain itu bulan puasa ini juga merupakan bulan berbagi buat sesama, karena bulan ini penuh berkah dengan rahmat dari Allah SWT. Usai penyampaian tausiah dilanjutkan dengan berbuka bersama seluruh personil dan beserta anak yatim yang dilanjutkan dengan sholat maghrib bersama, dilanjutkan dengan pemberian santunan terhadap dua puluh orang anak yatim selanjutnya menyantap hidangan berbuka bersama sama, suasana penuh keakraban dan kekeluargaan diantara sesama personil yang hadir acara diakhiri shalat isya dan sunat tarawih secara berjamaah.(Rahmat)