Sebabnya 80 Kader PDIP Kota Tanjungpinang Ikuti Pendidikan Kader Pratama

Sabtu, 18 Desember 2021

BUALBUAL.com - Sebanyak 80 Kader PDI Perjuangan mengikuti Pendidikan Kader Pratama di Kantor Sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perjuangan Kota Tanjungpinang, Sabtu (18/12) Sore.

Sekertaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan, Lis Darmansyah dalam pengarahannya mengatakan bahwa ujian pendidikan Kader Pratama ini merupakan salah satu syarat untuk untuk pencalegkan di PDI Perjuangan.

"Supaya berorganisasi lebih terarah. Didalam ujian ini digambarkan mereka harus mampu berbuat untuk masyarakat," ungkap Lis Darmansyah.

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPRD Kepri ini, mengungkapkan bahwa Partainya memiliki 3 tahapan ujian untuk Kader agar menjadi kader yang berkualitas.

"Tingkat Pertama ujian Pratama, Tingkat Ke Dua Ujian Madya dan Tingkat ke 3 Ujian Utama," ucap Lis.

Kata Lis, semua itu dilakukan agar Kader PDI Perjuangan lebih terarah dan berjalan dengan baik.

"Jangan sampai kader PDI P berjalan diluar koridor yang telah ditentukan," tutupnya.