Sebanyak 1.821 Madrasah di Riau Jalani Belajar Daring Sesuai Standar

Kamis, 04 Juni 2020

BUALBUAL.com - Selama pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) seluruh aktivitas belajar mengajar di 1.821 madrasah yang ada di Provinsi Riau dilakukan secara dalam jaringan (Daring) atau online.

Kepala Bidang Pendidikan Madrasah (Penmad) Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Riau Asmuni, menuturkan bahwa seluruh madrasah yang ada di Riau berjalan sesuai dengan yang diinginkan.

"Berdasarkan hasil rapat virtual yang dilakukan bersama seluruh kepala sekolah, pelajaran melalui daring di madrasah terlaksana dengan maksimal sesuai dengan rencana yang sudah ditetapkan," cakapnya, Kamis (04/06/2020).

Asmuni menerangkan bahwa standar belajar menggunakan virtual dan tatap muka memang memiliki perbedaan standar yang jauh, salah satunya adalah pemilihan materi pelajaran dan juga waktu penyampaian hingga segi penilaian dari guru kepada muridnya.

Dari segi penilaian hasil pelajaran untuk kenaikan kelas, akhir tahun hingga kelulusan siswa, Asmuni menerangkan pihak sekolah bisa mengakumulasi nilai dari seluruh aktivitas belajar mengajar yang selama ini dilakukan disekolah.

Terkait aktivitas belajar mengajar di madrasah, Kurikulum Sarana Prasarana Kesiswaan dan Kelembagaan (KSKK) Madrasah menyebutkan bahwa tanggal aktivitas belajar mengajar secara nasional hingga kini belum bisa dipastikan. Hal tersebut karena setiap daerah memiliki kondisi yang berbeda.

"Termasuk di Riau untuk tanggal kapan siswa belajar normal belum bisa ditentukan, karena dasar penentuan ada di pemerintahan daerah. Dan dari pemerintah daerah kami dari Kanwil Kemenag Riau akan mengikuti keputusan tersebut," jelasnya.