Sebanyak 28 KK di Desa Kelumpang Terima BLT DD Tahap I Bulan Ketiga

Rabu, 16 Juni 2021

Kades Kelumpang Riski Marwira menyerahkan BLT DD tahap I bulan ketiga kepada salah satu penerima, Rabu (16/06)

BUALBUAL.com - Sebanyak 28 KK Desa Kelumpang yang berhak menerima BLT DD tahap I untuk bulan ketiga tahun 2021 sebesar Rp 300.000/KK, Rabu (16/06).

BLT Dana Desa diberikan kepada warga miskin di desa yang belum mendapatkan program bantuan pemerintah seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Kartu Pra Kerja. 

BLT Dana Desa diberikan untuk membantu masyarakat yang terdampak secara ekonomi akibat Covid-19.

Dalam proses penyaluran BLT Dana Desa tahap I bulan ke tiga ini, petugas tetap menerapkan protokol pencegahan Covid -19 untuk menghindari penularan virus, diantaranya pakai masker, jaga jarak, dilarang bergerombol dan cuci tangan sebelum dan sesudah menerima bantuan.

"Untuk warga yang menerima bantuan mempergunakan dana BLT dengan bijaksana dan untuk keperluan yang utama," pesan Kades Kelumpang Riski Marwira.

“Saya berpesan agar dana BLT ini digunakan sebaik-baiknya untuk keperluan sehari-hari dalam menghadapi wabah covid-19),” ujarnya.

Kades juga berharap agar Warga bersama-sama dengan Aparatur Desa, unsur pemerintahan desa untuk turut membantu kelancaran penanganan covid-19. 

“Semoga wabah covid-19 ini segera bisa diatasi,” harap pemuda lulusan Magister di Universitas Islam Riau ini.

Lebih lanjut, Kades mengatakan, gunakan bantuan yang diterima dengan bijaksana untuk memenuhi kebutuhan pokok (sembako), bukan untuk yang tidak penting. Kita tidak tahu kapan berakhir pandemi Covid-19 ini. "Taati protokol pencegahan yang telah ditentukan pemerintah,” tegasnya.