Sebanyak 60 Hektare Lahan PT TPS di Inhu Terbakar

Kamis, 26 September 2019

BUALBUAL.com - Lahan seluas 60 hektere yang diduga berada di areal perkebunan kelapa sawit PT Tugu Palma Sumatra (PT.TPS) Desa Payarumbai Kecamatan Seberida Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau, terbakar. Saat ini Tim Pemadaman Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Tim 3 Sub Satgas Gab II terus melakukan pemadaman. Komadan Kodim 0302 Inhu Letkol Arh Hendra Roza SI.P mengatakan, kebakaran lahan perkebunan kelapa sawit itu terjadi pada Selasa (24/9/2019). Saat itu Tim 3 Sub Satgas Gab II tengah melaksanakan patrol dan menemukan adanya titik api di areal perusahaan tersebut. “Saat ini, Tim bersama aparat kepolisian, MPA dan masyarakat setempat masih berusaha dan belum berhasil melakukan pemadaman titik api. Upaya yang kita lakukan adalah melakukan penyekatan agar api tidak meluas,” kata Dandim, Rabu (25/9/2019). Dalam upaya melakukan pencegahan dan pemadaman titik api, pihaknya melibatkan 10 personel TNI, 8 personel Polri, 2 personel Kantor Penanggulangan Bencana Daerah Inhu, 10 orang dari masyarakat Peduli Api Desa Payarumbai, 15 personel dari PT WMI dan Aparat Desa yakni Kepala Desa Paya Rumbai dan Sekdes Paya Rumbai. “Jenis tanah di areal PT TPS (yang terbakar) ini adalah jenis tanah mineral dan separuh gambut dan kemudian lahan berstatus APK yang dikelola koperasi oleh PT Tugu Palma Sumatera,” jelasnya. Ia menambahkan kendala yang dihadapi tim di lapangan dalam memadamkan lahan adalah cuaca panas, sumber air minim di kanal, angin kencang tidak terarah. Selain itu perusahaan juga diketahui tidak memiliki peralatan pemadaman karlahut.   Sumber: cakaplah