Sejak Dibuka, Ternyata Inilah 10 Formasi Terbanyak Diincar Pendaftar CPNS Tahun 2019

Sabtu, 16 November 2019

BUALBUAL.com - Pemerintah resmi membuka pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 Senin malam. Hampir seluruh instansi pemerintah membuka formasi CPNS, mulai dari jabatan guru, dokter hingga jabatan fungsional. Pelaksanaan pendaftaran CPNS tahun ini tidak jauh berbeda dari tahun sebelumnya. Pertama, pelamar harus membuat akun di laman SSCN BKN terlebih dahulu. Baru setelah itu, pelamar bisa mengisi formulir pendaftaran dan memilih formasi yang diinginkan. Sampai Selasa (12/11), tercatat ada 9.103 orang yang sudah mengunggah data dan mencetak kartu pendaftaran mereka. Menghimpun data dari media sosial Badan Kepegawaian Negara (BKN), ada 10 formasi yang jadi favorit pelamar CPNS. Berikut daftarnya:
1 dari 3 halaman

Daftar 10 Formasi dengan Pelamar Terbanyak

1. Penjaga Tahanan (pria), pelamar 1051 orang 2. Pelaksana/Pemula - Pemeriksa Keimigrasian (pria), pelamar 426 orang 3. Penjaga Tahanan (wanita), pelamar 378 orang 4. Ahli Pertama - Guru Kelas, pelamar 280 orang 5. Ahli Pertama - Pranata Komputer, pelamar 233 orang 6. Pelaksana/Pemula - Pemeriksa Keimigrasian (wanita), pelamar 219 orang 7. Ahli Pertama - Guru Agama Islam, pelamar 211 orang 8. Ahli Pertama - Pengelola Pengadaan Barang/Jasa, pelamar 164 orang 9. Ahli Pertama - Guru Bahasa Inggris, pelamar 127 orang 10. Ahli Pertama - Auditor, pelamar 115 orang
2 dari 3 halaman

5 Instansi Ini Paling Banyak Diserbu Pelamar CPNS 2019

Menghimpun data dari media sosial Badan Kepegawaian Negara (BKN), ada 5 instansi yang jadi favorit pelamar CPNS hingga Selasa (12/11) pukul 14.59 WIB. Instansi pertama adalah Kementerian Hukum dan HAM dengan jumlah pelamar sebanyak 2.406 orang, disusul instansi Pemerintah Kabupaten Bogor sebanyak 155 orang, kemudian Pemerintah Provinsi Jawa Timur sebanyak 144 orang. Peringkat selanjutnya ialah Kementerian Pertanian dengan jumlah 138 pelamar dan terakhir, Kementerian Perindustrian dengan jumlah 135 orang pelamar.
3 dari 3 halaman

Hari Ketiga, Pendaftar CPNS 2019 Sudah Capai 961.371 Orang

Badan Kepegawaian Negara (BKN) melaporkan, pada hari ketiga masa pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019, jumlah pelamar pada portal sscasn.bkn.go.id sudah mencapai 961.371 orang. Jumlah pendaftar tersebut dengan cepat terus melonjak dari hari-hari sebelumnya berdasarkan data yang dihimpun oleh BKN. Berdasarkan laporan yang diberikan Kepala BKN Bima Haria Wibisana, Rabu (13/11/2019) pagi, dari 961.371 akun yang telah terdaftar di situs SSCASN, 135.415 diantaranya telah mengisi formulir dan 28.662 lainnya sudah submit formasi pilihannya. "Yang membuat akun sudah 960 ribu lebih," jelas Bima dalam sebuah pesan tertulis via WhatsApp. Namun begitu, belum seluruh pelamar dapat terverifikasi telah Memenuhi Syarat (MS). Menurut catatan BKN, baru sekitar 138 lamaran yang sudah verifikasi MS. Sementara ada sebanyak 47 lamaran yang sudah verifikasi Tidak Memenuhi Syarat (TMS). Sedangkan 28.477 lainnya terpantau belum diverifikasi. Reporter: Athika Rahma dan Maulandy Rizky Bayu Kencana Sumber: Liputan6