Selain Tuntut Insentif, RT/RW Juga Kritik Pengerjaan IPAL Pekanbaru

Rabu, 22 Januari 2020

BUALBUAL.com - Puluhan RT/RW di Kota Pekanbaru menggelar aksi unjukrasa di depan Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru, eks Kantor Walikota Jalan Sudirman, Rabu (22/1/2020). Selain menuntut insentif, mereka juga meminta pemerintah mendesak agar pengerjaan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) segera dituntaskan. Ada lima tuntutan yang disampaikan. Salah satu masalah pekerjaan galian jaringan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) di Kecamatan Sukajadi yang tak kunjung tuntas. Mereka menyebut, pekerjaan IPAL yang tak kunjung tuntas mengakibatkan lumpuhnya ekonomi masyarakat sekitar. Selain itu, ruas jalan bekas galian jaringan IPAL rusak. Selain itu pembangunan IPAL juga menyebabkan polusi udara. "Kita minta Pemerintah Kota supaya dapat menggesa pekerjaan supaya cepat selesai. Karena dampaknya dirasakan oleh seluruh masyarakat Pekanbaru," kata Kordinator Lapangan, Edryanto Syanur. Selama menggelar orasi, mereka ditemui Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Pekanbaru Syofaizal dan Kepala Satpol PP Kota Pekanbaru Agus Pramono. Aksi demo yang hanya berlangsung sekitar satu jam, kemudian berlanjut ke kantor DPRD Pekanbaru.     Sumber: Cakaplah