Seorang Pria Dihajar Suami Istri Dan Anak Hingga Bonyok, Telah Diamankan Polisi

Ahad, 07 Maret 2021

BUALBUAL.com – Seorang pria menghajar temannya hingga bonyok, akhirnya berurusan dengan Polisi.Korban juga ikut dihajar anak dan istri pelaku diduga menggunakan batu, istri korban minta tolong dan dilerai tetangga.

Kapolsek Mandau Kompol Arvin Hariyadi, Sik membenarkan adanya laporan pemukulan dan telah mengamankan 1 orang pelaku.

"Tersangka S (53) tersebut dikenakan Tindak Pidana Pengeroyokan sesuai dengan rumusan Pasal 170 KUHPidana," kata Kapolsek Mandau Kompol Arvin Hariyadi, Sik Minggu (07/03/21).

Lanjut Kompol Arvin, Awal kejadian tersebut pada hari Kamis, Tanggal 4 Maret 2021, sekitar pukul 17.30 Wib, di depan Rumah Pelaku S yang berada di Jl. H.M. Saleh, RT 02/RW 04, Desa Simpang Padang, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis.

"Saat korban baru saja tiba di depan rumah, sesaat kemudian tiba-tiba pelaku memanggilnya mendengar hal tersebut korban bernama Jhondri langsung pergi menuju ke depan rumahnya," terang Kapolsek Mandau.

Setelah itu tiba-tiba Pelaku S, (disebutkan ) Kapolsek Mandau Kompol Arvin, langsung memukul wajah Jhondri sebanyak 2 kali, karena melihat hal tersebut, korban langsung lari pulang ke rumah.

"Namun Pelaku tetap mengejar Jhondri dan memukul berkali kali ke arah badannya, tidak terima di pukul ia pun membalas dengan memukul wajah S sehingga sama-sama terjatuh," bebernya.

Tidak lama kemudian Istri dan Anak Pelaku, juga tiba di TKP, serta ikut menghajar Jhondri dengan batu melihat korban dikeroyok.

Menyaksikan hal ini, istri korban langsung berteriak serta minta tolong tidak berapa lama datang tetangga untuk melerai.

Peristiwa ini, mengakibatkan Jhondri mengalami luka memar di pipi, luka di siku sebelah kiri serta kanan, luka di bibir, hidung bengkak.Merasa tidak senang, Jhondri melapor ke Polsek Mandau.

"Kini Pelaku S (53) sudah diamankan oleh Team Opsnal Reskrim ke Mapolsek Mandau, untuk menjalani proses hukum," sampai Kompol Arvin Hariyadi.