Sinyal Kuat Negara China Bakal Borong Tank Tempur Tercepat Dunia dari Rusia

Kamis, 11 Juni 2020

BUALBUAL.com - Artileri tempur Rusia semakin menakutkan dan membuktikan bahwa Negeri Beruang Merah punya kekuatan militer yang mengerikan. Salah satu yang bakal segera dijual ke pasar internasional adalah salah satu tank tercepat di dunia, T-14 Armata.

Seperti yang diketahui, Rusia adalah salah satu negara yang terlibat dalam konflik Perang Saudara di Libya dan Suriah. Angkatan Bersenjata Federasi Rusia (VSRF) membolisasi banyak prajurit dan artileri perangnya.

Tak terkecuali tank T-14 Armata, yang merupakan produk kerjasama antara VSRF dengan perusahaan Ural Design Buerau Transport Machine-Building. Diproduksi sejak 2015, T-14 Armata masih digunakan oleh Angkatan Darat Federasi Rusia (SVR) saja.

Oleh sebab itu, pihak militer Rusia menurunkan T-14 Armata di Suriah bukan tanpa alasan. Medan tempur di Suriah dinilai berat dan kompleks. Sehingga, T-14 Armata terbukti mampu menerjang seluruh situasi dan kondisi.