Sudah 10 Kabupaten dan Kota di Riau Terpapar Covid-19

Selasa, 12 Mei 2020

BUALBUAL.com - Juru Bicara Penanggulangan Covid-19 Riau, dr Indra Yovi mengatakan, bahwa sepuluh dari 12 kabupaten dan kota di Provinsi Riau telah terpapar virus Covid-19.

Yang terbaru, satu pasien terkonfirmasi positif Covid-19 terdapat di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing). Ini merupakan kasus positif pertama di Negeri Pacu Jalur tersebut.

"Pasien ke-79 positif Covid-19 di Riau yang diumumkan hari ini merupakan warga Kuansing. Ini kasus positif pertama di Kuansing," kata Indra di Gedung Daerah Provinsi Riau, Selasa (12/5/2020).

Makanya, Kuansing pun menjadi daerah ke-10 di Riau yang wilayahnya terdapat kasus positif Covid-19. Pekanbaru, Pelalawan, Dumai, Bengkalis, Kampar, Rokan Hulu (Rohul), Siak, Indragiri Hilir (Inhil) dan Indragiri Hulu (Inhu).

"Sehingga daerah yang masih nihil kasus Covid-19 di Riau ini tinggal Rokan Hilir (Rohil) dan Kepulauan Meranti," ujarnya.