Upaya Pencegahan Covid-19 di Lapas Klas II A Tanjungpinang Terus Dilakukan

Selasa, 15 Juni 2021

BUALBUAL.com - Penyebaran virus Covid-19 yang ada sampai dengan saat ini benar-benar menjadi perhatian khusus bagi Lembaga Pemasyarakatan Klas IIA Tanjungpinang. Berbagai upaya terus dilakukan demi mencegah dan memutus mata rantai penyebarannya. 

Banyak hal yang dilakukan demi menjaga dan mencegah terjadinya penyebaran virus Covid-19 di dalam Lapas. Baik Petugas maupun Warga Binaan selalu diingatkan akan pentingnya menjaga kesehatan di tengah masa pandemi yang terjadi saat ini. Penerapan protokol kesehatan juga terus diupayakan untuk tetap dilaksanakan.

Kepala Lapas Klas IIA Tanjungpinang Wahyu Hidayat mengatakan mobilitas di dalam Lapas sangat tinggi. Hal ini mengakibatkan potensi penularan COVID-19 antar warga binaan bisa sangat cepat menyebar.

"Sejauh ini kami selalu berusaha agar penerapan protokol kesehatan yang ketat di lingkungan lapas baik bagi petugas maupun warga binaan. Mulai dari penyemprotan disinfektan di luar sel maupun di dalam sel, penerapan mencuci tangan bagi warga binaan, membagikan multivitamin dan masker, berolahraga atau berjemur pagi untuk warga binaan serta sosialisasi mengenai pola hidup bersih dan sehat," kata Wahyu Hidayat, Selasa (15/6) pagi di ruang kerjanya.

Wahyu Hidayat juga menambahkan akan terus berupaya untuk menjaga agar Lapas Kelas IIA Tanjungpinang bisa terhindar dari virus covid-19.

 Diantaranya yaitu melakukan rapid test antibody kepada pihak luar yang akan melakukan tugas atau kegiatan di lingkungan Lapas seperti Tim Rehabilitasi dan Khatib Shalat Jumat. 

"Kita akan terus berupaya untuk mencegah penyebaran virus covid-19 di Lapas, berbagai cara terus kita lakukan mulai dari penerapan protokol kesehatan, menjaga kesehatan tubuh baik itu Petugas maupun Warga Binaan, tak lagi menerima kunjungan dari keluarga warga binaan secara langsung oleh karena itu kami menyiapkan fasilitas kunjungan daring melalui panggilan video maupun panggilan suara termasuk juga pemberian vaksin kepada seluruh petugas lapas," tutupnya.