Waduh! Angka Pencari kerja di Rohil Tembus 1.742 Orang

Selasa, 19 November 2019

BUALBUAL.com - Pencari Tenaga Kerja (Pencaker) di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) pada tahun 2019 ini mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Hingga periode November 2019 ini, Pencaker di Rohil telah mencapai 1.742 orang. Dibandingkan dari tahun sebelumnya, hanya 855 orang. "Hingga hari ini jumlah Pencaker di Rohil sesuai dengan yang mengurus kartu Pencaker sudah mencapai 1.742 orang," kata Plt Kadisnaker Rohil Hermanto SSos melalui Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja Abdul Karim. Disnaker, sebut Karim, akan menjembatani para Pencaker untuk mendapatkan info-info perusahaan mana saja yang tengah membuka lowongan dan mencari tenaga kerja. "Apabila ada perusahaan yang menbutuhkan tenaga kerja maka mereka akan melapor ke kita. Dan kita akan mengumumkan hal tersebut kepada para Pencaker," paparnya. Selain menyampaikan informasi perusahaan yang membuka lowongan kerja, Disnaker juga akan menyampaikan segala persyaratan yang harus dipenuhi kepada para Pencaker. "Setiap ada perusahaan yang membuka lowongan kita juga membuat pemberitahuan dengan menempelkan brosur di kantor sehingga dapat diketahui para Pencaker," cakapnya.     Sumber: cakaplah