Wawako Tanjungpinang Resmikan Kantor Berita Datakepri

Ahad, 12 Desember 2021

BUALBUAL.com - Kantor berita datakepri.com meresmikan kantor kerja pusat di Provinsi Kepulauan Riau tepatnya Kota Tanjungpinang, Sabtu (11/12).

Tampak hadir dalam peresmian kantor berita datakepri.com mewakili Wali Kota Tanjungpinang oleh Wakil Walikota Tanjungpinang, Endang Abdullah, S.Kp MSi dan Mewakili Gubernur Kepri oleh Staf ahli bidang pemerintahan dan hukum Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau Mariyani ekowati, SH MH.

Acara ini diserangkaikan juga dengan pemotongan pita kantor berita datakepri.com oleh Wakil Walikota Tanjungpinang dan Staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Hukum Pemprov Kepri didampingi oleh Pimpinan Media Datakepri, Hermansyah. Selain itu juga disambut dengan alunan musik marawis al adha.


Dalam salah satu petikan sambutannya Wawako Tanjungpinang mengapresiasi diresmikannya kantor berita datakepri.com

“Yang patut kita banggakan adinda kita Hermansyah yang harus kita apresiasi sehingga mampu mendirikan salah satu lembaga informatika di Provinsi Kepulauan Riau, beliau masih muda.  Kita butuh anak muda yang luar biasa,” tutur Wawako Tanjungpinang yang juga Purnawirawan TNI tersebut.

Selain itu mewakili Gubernur Kepri, Staf ahli bidang pemerintahan dan hukum Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau Mariyani ekowati, SH. MH., menyampaikan sambutan dari Gubernur Kepri yang menyampaikan sambutan baiknya dan mengucapkan selamat atas pembangunan kantor berita datakepri.com.

“Saya mewakili Pemerintah dan Masyarakat Provinsi Kepulauan Riau menyambut baik dan mengucapkan “selamat” atas pembangunan kantor berita Datakepri.com ini. Diharapkan dengan hadirnya kantor baru ini, datakepri.com mampu meningkatkan kualitas dalam menyampaikan berita dan informasi kepada masyarakat Provinsi Kepulauan Riau yang teraktual dan terpercaya, terutama dimasa pandemi Covid-19 saat ini,” jelasnya dalam petikan sambutan Gubernur Kepri.

dalam acara peresmian ini juga diresmikan TPQ Hajjah Fatimah yang merupakan sebuah giat amal yang digagas kawan-kawan datakepri dalam mencerdaskan dan membentuk generasi Qur’an.