Gila Jika UEFA Hukum Ronaldo 'Bernadeschi'

Kamis, 21 Maret 2019

BUALBUAL.com, Gelandang Juventus Federico Bernardeschi menilai akan menjadi hal yang 'gila' jika UEFA menghukum Cristiano Ronaldo karena perayaan gol yang dilakukannya. UEFA telah memastikan akan memberikan sanksi kepada Ronaldo usai melakukan selebrasi kontroversial saat mengalahkan Atletico Madrid 3-0 di leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Allianz, Selasa (12/3) waktu setempat. Ronaldo mengikuti gaya selebrasi 'cojones' pelatih Atletico Diego Simeone di leg pertama yang memegang selangkangan. Simeone berselebrasi saat Jose Gimenez membobol gawang Juventus. Karena selebrasi itu Simeone didenda UEFA sebesar €20 ribu atau setara dengan Rp322 juta. Hanya saja, UEFA baru akan memutuskan sanksi untuk Ronaldo pada 21 Maret mendatang.
Cristiano Ronaldo disanksi UEFA karena selebrasi yang dilakukannya pada laga Juventus vs Atletico Madrid. (REUTERS/Massimo Pinca)
"Saya pikir ini adalah sesuatu yang tidak perlu dilakukan. [hukuman] itu suatu hal yang gila," ujar Bernardeschi. Saya pikir semuanya selesai di sana [pertandingan]. Itu hanya sebuahselebrasi, gerak tubuh. Saya melihat dia tenang dan santai, seperti kita semua. Saya yakin semua akan baik-baik saja," ia melanjutkan. "Cristiano merupakan seorang pemain juara. Dia memberi kami [Juventus] banyak, dia punya karisma seorang pemain juara. Berada di sebelahnya setiap hari membuatmu belajar banyak hal," kata pemain berusia 25 tahun tersebut.Bernardeschi pun turut melontarkan pujian kepada CR7. Ia menilai mantan pemain Real Madrid itu merupakan pemain dengan mental juara mengacu semua hal yang telah dilakukan selama menjalani karier sebagai pesepakbola profesional.     Sumber: cnnindonesia