Tokoh Masyarakat Riau H.Yopi Arianto Hadiri Undangan Buka Bersama dengan ISSI

BUALBUAL.COM INHU – Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Pengurus Cabang Indragiri Hulu menggelar buka bersama dengan tokoh masyarakat Riau di Gedung Sejuta Sungkai Rengat, Senin (25/04/2022).
Hadir dalam pada acara ini tokoh masyarakat Riau H. Yopi Arianto, SE, Ketua ISSI terpilih periode 2022-2026 H. Atan, SP, Anggota DPRD Inhu Daniel Eka Perdana, SH, ketua KONI Inhu Supri Handayani, Pimpinan Bank Riau Kepri Cabang Air Molek Beni Saputra, Direktur BPR Indraarta rengat serta puluhan anggota ISSI Indragiri Hulu.
Acara ini berlangsung dengan penuh kekeluargaan, dimana buka bersama dilakukan dengan cara lesehan sehingga suasana seperti ini menambah keakraban anggota ISSI serta tamu undangan yang hadir, Sebelum berbuka, kegiatan diawali dengan tausyah yang disampaikan oleh Ustadz Saiful Haris
H. Atan, SP selaku ketua ISSI Inhu terpilih menyampaikan terima kasihnya kepada H. Yopi Arianto selaku Tokoh masyarakat Riau yang berkenan hadir memenuhi undangan untuk berbuka bersama dengan ISSI Inhu. Dukungan dari tokoh masyarakat ini sambung Atan, SP diharapkan dapat menambah semangat pengurus ISSI dalam memajukan organisasi kedepannya.
Kemudian H. Yopi Arianto, SE dalam sambutannya menyampaikan rasa optimis nya terhadap kemajuan ISSI Inhu kedepannya, hal ini tentunya tidak terlepas dari dukungan dari berbagai pihak seperti dari Bank Riau Kepri, Anggota DPRD, dan pihak lainnya.
Sebagai informasi ISSI Inhu adalah organisasi sepeda di Kab. Inhu yang merupakan gabungan dari berbagai komunitas sepeda yang ada Kab. Inhu, dimana anggota terdata sebanyak 450 orang lebih, beberapa hari yang lalu telah terbentuk kepengurusan ISSI periode 2022-2026 dimana H. Atan, SP. Terpilih sebagai ketua.
(Tupang)
Berita Lainnya
Kontraktor Lampura Keluhkan Sistem Barjas, Server Lelang LPSE Tidak bisa Upload Penawaran
AKP Buha: Waspada Isu-isu Negatif Perusak Persatuan
Layangkan Petisi, Pengusaha Transportasi Laut di Inhil Minta Pertamina Tidak Hentikan Supply BBM ke SPBU Kompak Putra Sindo Bajaran
Bhayangkari Polres Inhil Bersama Persit KCK Kodim 0314 Inhil 'Bertamasya' di Bulan Ramadhan
INSEL 99 Persen Sudah Layak Terbentuknya DOB, Bagai Mana dengan Nasib Indragiri Utara?
Pantaskah Proyek APBD Dinikmati Segelintir Oknum Pejabat /Pengusaha Dan Berada di Lahan HPT?
Aksi Sosial Bela Purwakarta, Hasil Kolaborasi Sejumlah Komunitas
Ketum IKBDS Beri Selamat Atas Peresmian MAKO INTI Mahatidana PP MPC Kab.Bengkalis
Tukang Pangkas Rambut Keliling 'Suyadi Kholik' Pakai APD
Hari Bhayangkara ke-77, Turnamen Futsal Kapolres Inhu Cup Dimulai
Pj Kades Koto Rajo Usulkan 3 Rumah Warga untuk Terima Bantuan
Gubri Serahkan Sembako Sebanyak 65 KK ke Pendeta Dari Gereja Keluarga Nias