PILIHAN
Tak Mengkhawatirkan, KPU Riau Siap Terima Kedatangan Ribuan Pengunjukrasa

BUALBUAL.com - KPU Provinsi Riau tak terlalu mengkhawatirkan demo yang akan dilakukan sekelompok masyarakat yang akan ditujukan ke KPU Riau, Jumat (17/5/2019) besok.
Menanggapi rencana aksi massa ke kantor KPU Riau ini, Komisioner KPU Riau Divisi Sosialisasi Nugroho Noto Susanto menyambut rencana masyarakat yang akan mendatangi kantor KPU dengan baik.
"Kita menerima dengan gembira setiap masyarakat yang hendak silaturahim dan mendatangi KPU," kata Nugroho, Kamis (16/5/2019).
Menurut Nugroho, pihaknya akan menyambut dan bahkan menjelaskan kepada masyarakat apa yang terjadi dengan penyelenggaraan, karena sejauh ini menurut Nugroho Noto Susanto, apa yang dilakukan mereka masih sesuai koridor hukum yang ada.
"Kami anggap aksi massa demo juga bagian dari silaturahim, tentunya kami juga akan menjelaskan fakta yang ada," tukasnya.
Seperti yang diberitakan CAKAPLAH.com sebelumnya, besok, sejumlah ormas dan masyarakat umum akan menggelar aksi yang dikomandoi oleh Gerakan Masyarakat Menuntut Keadilan (GMMK). Kegiatan ini akan dilaksanakan di Kantor KPU Riau, Jalan Gajah Mada usai pelaksanaan Shalat Jumat.
Ketua GMMK, Yana Mulyana, mengatakan bahwa aksi tersebut akan berbentuk penyampaian aspirasi terhadap pemerintah melalui KPU Riau. Ia melihat bahwa ada banyak kecurangan yang bersifat terstruktur, sistematis dan masif pada pelaksanaan Pemilu 2019 kali ini.
Sumber: Cakaplah
Berita Lainnya
Satu Korban Hangus Terbakar, Si Jago Merah Lalap Habis Satu Rumah Warga Desa Bente Kecamatan Mandah
Peduli Wabah Covid-19, Warga Rusun Tembilahan Gelar Cuci Tangan Bersama 'Jaga diri dan Keluarga Anda'
Danramil 06 dan Tokoh Masyarakat Keteman Gelar Goro Bersama 'Mari Kita Ciptakan Lingkungan yang Bersih'
Ahmad Syah Harrofie Menilai Masyarakt Harus Mandiri Kelola Potensi Perkebunan
Menhub Bersama Menkes dan Menpar Pimpin Rakor Bahas Upaya Pencegahan Virus Korona di Indonesia
Nelayan Sungai Apit Siak Tewas Tersambar Petir
56 Mahasiswa UIR Ikuti Seleksi ON MIPA Tahun 2019
Serius Tingkatkan Petani Kelapa, Pemkab Inhil Telah Ajukan Anggaran, Ini Besarannya
Gelar Aksi Mahasiswa Minta Pemerintah Stabilkan Harga Sawit
Tersandung Hukum, Pemprov Riau akan Pecat 23 ASN
Owen Tak Tertarik Jadi Manajer, Ini Alasannya
Nelayan Hilang di Perairan Sungai Indragiri ditemukan Tim BASARNAS